Taylor Swift Ulang Tahun, John Mayer Malah Beri Sindiran
Diperbarui: Diterbitkan:
Taylor Swift dan John Mayer © Istimewa
Kapanlagi.com - Tak terasa, penyanyi bertalenta Taylor Swift genap berusia 27 tahun pada Selasa (13/12) kemarin. Pelantun I Knew You Were Trouble ini pun mendapat banyak ucapan dari keluarga, fans maupun sahabat-sahabat baiknya. Entah itu secara langsung maupun lewat media sosial.
Namun di saat banyak orang memberinya ucapan selamat ulang tahun, doa atau pun hadiah, lain halnya dengan John Mayer. Mantan kekasih Taylor ini malah memberikan sindiran lewat akun Twitternya, seperti yang dilansir Daily Mail.
John memang tak langsung menyebut nama Taylor dalam cuitannya tersebut. Namun diyakini bahwa kata-kata yang dituliskan John sengaja ditujukan untuk sahabat dekat Karlie Kloss tersebut. "Selasa, 13 Desember mungkin hari paling buruk selama setahun, secara konseptual," tulisnya singkat.
Advertisement
John Mayer sindir Taylor Swift © Splashnews.comSudah pasti, apa yang dituliskan John itu mendapatkan banyak reaksi yang beragam dari netizens. Namun sayangnya, pelantun Who You Love ini memutuskan untuk menghapus cuitan tersebut.
Menurut yang diberitakan Just Jared, John disebut terinspirasi dengan banyaknya teman se-geng Taylor yang memberi ucapan di media sosial. Sehingga dia memutuskan untuk melakukan hal yang sebaliknya pada Taylor.
Entah benar atau tidak, yang jelas hubungan John dan Taylor memang kurang baik. Terlebih semenjak Taylor merilis lagu Dear John yang membuat John merasa sangat dipermalukan. Selain John sebenarnya banyak yang tak suka dengan Taylor, sebut saja Katy Perry dan Demi Lovato.
Simak berita yang ini juga ya!
Zayn Malik Ngobrol Soal Duetnya Dengan Taylor Swift
Sama-Sama Mantan John Mayer, Katy Perry & Jennifer Aniston Akrab
Taylor Swift - Zayn Malik Berkolaborasi, Hasilnya Gokil Banget!
Sudah Putus, Tom Hiddleston Masih 'Terbayang-Bayang' Taylor Swift
Persaingan Ketat Gigi & Bella Hadid Demi Gelar Model of The Year
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/mhr)
Helmi Romadhon
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
