Nia Daniati: Harapan Saya, Anak Dapat Hak Tempat Tinggal
Diperbarui: Diterbitkan:
Nia Daniati © KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Proses perceraian antara penyanyi Nia Daniati dan Farhat Abbas masih berlangsung. Sejumlah persoalan masih menganjal, sehingga jalannya sedikit alot, termasuk urusan gono gini.
Nia mengaku memperjuangkan rumah tempat tinggalnya yang berada di kawasan Kemang. Dia berharap rumah itu bisa menjadi hak milik sang anak.
"Makannya itu, saya perjuangkan untuk anak-anak. Kita harus sadar hidup berapa lama, kalau anak-anak kan hidupnya masih lama. Dari awalnya kan rumah itu buat anak-anak, kalau di pertengahan ada perubahan itu perlu dipertanyakan," ungkap Nia Daniati di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (17/3).
Nia Daniati © KapanLagi.com
"Sekarang ini, majelis hakim lebih pinter dong. Mudah-mudahan mereka bisa memutuskan yang terbaik buat saya," tambahnya.
Nia berdoa agar rumahnya di Kemang selalu bisa ditempati bersama anak-anak setelah bercerai. "Insya Allah. Mohon doanya saja," tandasnya.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
(kpl/why/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
