20 Rekomendasi Drama China Populer, Nggak Kalah Seru Dibanding Drakor
Rekomendasi Drama China (credit: imdb)
Kapanlagi.com - Drama China terpopuler berhasil menarik perhatian penonton hingga mencetak rating tinggi. Didukung populernya aplikasi layanan streaming, akhirnya bermunculan berbagai judul rekomendasi drama China yang sempat menjadi trending.
Rekomendasi drama China juga punya cerita yang tak kalah dengan drakor. Kalian juga bisa menemukan cerita yang seru, menghibur, romantis, hingga yang menyentuh. Visual aktor dan aktris yang menawan dan kemampuan akting mumpuni juga jadi daya tarik tersendiri pada drama China.
Bagaimana, tertarik menonton drama China? Jika iya, berikut beberapa daftar rekomendasi drama China seru yang telah kapanlagi.com rangkum dari berbagai sumber.
Advertisement
1. NOTHING BUT YOU (2023)
| Rating | 8.3/10 Mydramalist |
| Episode | 38 |
| Durasi | 45 menit |
| Platform | CCTV, iQIYI, JSTV, Tencent Video, WeTV, Viki |
| Pemain | Leo Wu, Zhou Yu Tong, Xia Hao Ran |
NOTHING BUT YOU menjadi salah satu rekomendasi drama China yang seru untuk ditonton. Bergenre komedi, drama China ini cocok ditonton kalian yang sedang butuh hiburan ketika penat dengan pekerjaan. Drama ini merupakan bentuk adaptasi dari sebuah novel terkenal berjudul He Came Against The Light.
Cerita di drama NOTHING BUT YOU berputar pada kehidupan sepasang saudara kembar, Bi Xiao dan Jiang Li yang berbeda kepribadian. Bi Xiao punya sifat dingin, sedangkan Jiang Li punya sifat hangat. Suatu hari kecelakaan terjadi menimpa Bi Xiao. Akibatnya, Jiang Li harus melanjutkan kehidupan Bi Xiao. Dari sinilah kelucuan dari kelucuan di drama ini terjadi.
2. BEGIN AGAIN (2020)
| Rating | 8.2/10 Mydramalist |
| Episode | 35 |
| Durasi | 45 menit |
| Platform | Hunan TV, Mango TV, iQIYI, WeTV, Viki |
| Pemain | Zhou Yu Tong, Gong Jun, Garvey Jin, dll. |
Rekomendasi drama China yang kedua yaitu BEGIN AGAIN. Drama ini bercerita tentang pasangan yang terlibat dalam pernikahan kontrak. Pasangan tersebut adalah Lu Fang Ning yang merupakan seorang pemimpin perusahaan dan Ling Rui seorang ahli bedah.
Pernikahan kontrak Lu Fang Ning dan Ling Rui berhadapan dengan polemik, ketika salah satunya menginginkan kehadiran seorang anak. Sementara, salah satu yang lain tidak menginginkan. Penasaran, bagaimana kelanjutan kisah Lu Fang Ning dan Ling Rui? Langsung saja tonton kisahnya!
3. ONCE WE GET MARRIED (2021)
| Rating | 8.2/10 Mydramalist |
| Episode | 24 |
| Durasi | 40 menit |
| Platform | Tencent Video, WeTV, Viki, MGTV |
| Pemain | Wang Yu Wen, Wang Zi Qi, Ian Yi |
Jika kalian mencari tontonan bergenre romantis, drama China ONCE WE GET MARRIED bisa jadi pilihannya. Drama dengan 24 episode ini merupakan adaptasi dari novel berjudul Flash Marriage of The President's Contract Wife.
ONCE WE GET MARRIED berkisah tentang Gu Xi Xi, seorang desainer pakaian amatir yang berambisi untuk mendirikan merek dagang sendiri. Suatu hari, dia berjumpa dengan Yin Si Chen, seorang putra dari keluarga kaya raya pemilik usaha retail fashion ternama. Pertemuan itu membuat Gu Xi Xi dan Yin Si Chen terlibat dalam sebuah hubungan yang pelik. Penasaran, bagaimana kelanjutan kisahnya?
4. LUCKY WITH YOU (2021)
| Rating | 7.5/10 Mydramalist |
| Episode | 40 |
| Durasi | 45 menit |
| Platform | Dragon TV, iQIYI, Youku, Viki |
| Pemain | Johnny Huang, Wang Li Kun, Wang Ce |
LUCKY WITH YOU menjadi salah satu rekomendasi drama China yang sangat sayang jika dilewatkan. Pasalnya, drama China satu ini mempunyai kisah yang sangat menyentuh. LUCKY WITH YOU berkisah tentang perjuangan seorang ibu agar bisa mendapatkan hak asuh dari anaknya. Ibu tersebut adalah Wu Yi yang kehilangan hak asuh anaknya setelah bercerai.
Untuk mendapatkan hak asuh anaknya kembali, Wu Yi pun memilih menjadi seorang atlet taekwondo. Tak hanya itu, Wu Yi juga menjadi seorang pengawal profesional. Ya, tak banyak yang menyangka di balik sosoknya yang tampak kuat, Wu Yin menyembunyikan beban hidupnya.
5. BE YOUR SELF (2021)
| Rating | 8.2/10 Mydramalist |
| Episode | 24 |
| Durasi | 45 menit |
| Platform | Youku, Prime Video, Viki |
| Pemain | Shen Yue, Zhang Ruo Nan, Vivienne Tien, dll. |
BE YOUR SELF merupakan rekomendasi drama China dengan tema persahabatan. Diceritakan dalam drama ini terdapat empat tokoh yang bersahabat. Mereka adalah Xia Lang Lang, Fan Xiao Yu, Huangfu Shu Min, dan Yang Jia Qian. Keempatnya merupakan mahasiswi jurusan jurnalistik.
Persahabatan mereka begitu dekat walaupun punya banyak sekali perbedaan. Dari drama BE YOUR SELF, penonton akan diajak belajar menghargai persahabatan dengan menjadi diri sendiri. Jika kalian butuh tontonan saat kumpul bareng sahabat, tonton saja BE YOUR SELF!
6. OPERATION LOVE (2017)
| Rating | 7.4/10 Mydramalist |
| Episode | 32 |
| Durasi | 45 menit |
| Platform | Dragon TV |
| Pemain | Lay Zhang, Chen Du Ling, Zhao Yuan Yuan |
Rekomendasi drama China keenam berjudul OPERATION LOVE. Drama China satu ini juga bergenre romantis. Lewat episodenya Yang berjumlah 34, penonton bakal diajak menyelami kisah cinta para tokohnya.
Drama ini dibintangi oleh Zhang Yixing atau Lay EXO. Pemeran tokoh utama pria ini harus melakukan perjalanan dari masa ke masa untuk memperjuangkan cintanya. Kalian EXO-L, terkhusus penggemar Lay EXO, wajib nonton drama China yang satu ini!
7. LOVE 020 (2016)
| Rating | 8.3/10 Mydramalist |
| Episode | 30 |
| Durasi | 45 menit |
| Platform | Dragon TV, JSTV, Youku, Viki, Netflix |
| Pemain | Yang Yang, Zheng Shuang, Zheng Ye Cheng |
LOVE 020 bisa jadi tonton pilihan untuk kalian penggemar film atau series bergenre komedi romantis. Drama ini merupakan salah satu drama China terlaris dan terpopuler. Sehingga, akan sangat sayang jika dilewatkan.
Menonton LOVE 020 dijamin bisa bikin kalian baper sekaligus senyum-senyum sendiri. Drama China ini berkisah tentang seorang gamers perempuan yang berusaha mencari "calon suami" secara online. Uniknya, tokoh utama perempuan di drama ini punya misi lain dalam mencari "calon suami", yaitu untuk diajak berkompetisi game bersama sebagai pasangan.
8. ABOUT IS LOVE (2018)
| Rating | 7.8/10 Mydramalist |
| Episode | 30 |
| Durasi | 45 menit |
| Platform | Tencent Video, Viki, WeTV |
| Pemain | Yan Xi, Xu Xiao Nuo, Li Xin Bo |
Selanjutnya di daftar rekomendasi drama China populer, ada drama berjudul ABOUT IS LOVE. Drama ini mengisahkan kisah cinta yang lain daripada yang lain. Tokoh utama di drama ini adalah sosok pria yang sempurna. Dia tampan dan mapan karena bekerja sebagai CEO.
Namun, di balik kesempurnaannya itu, tak banyak yang tahu bahwa dia ternyata seorang pengidap OCD. Karena penyakit yang dialaminya itu, dia jadi kesulitan mendekati wanita. Sampai akhirnya, dia bertemu dengan seorang wanita yang secara perlahan tapi pasti berhasil curi hati dan mengubah kehidupannya.
9. PUT YOUR HEAD ON MY SHOULDER (2019)
| Rating | 8.4/10 Mydramalist |
| Episode | 24 |
| Durasi | 42 menit |
| Platform | Tencent Video, Viki, WeTV, Netflix |
| Pemain | Xing Fei, Lin Yi, Tang Xiao Tian |
PUT YOUR HEAD ON MY SHOULDER dari judulnya saja, sudah bisa ditebak bahwa drama China ini punya cerita yang romantis dan menyentuh. PUT YOUR HEAD ON MY SHOULDER mengisahkan tentang gadis bernama Si Tu Mo yang akan segera lulus sekolah tapi masih bingung menentukan langkah ke depan.
Sampai suatu ketika, datang seorang pria yang berhasil masuk ke dalam hidup Si Tu Mo. Pria itu adalah Gu Wei Yi yang dikenal tampan dan genius. Seketika, Si Tu Mo jatuh cinta pada Gu Wei Yi. Sayangnya. Gu We Yi adalah sosok yang sangat dingin. Alhasil, interaksi keduanya kadang kala jadi kocak tapi tak jarang juga romantis.
10. A LOVE SO BEAUTIFUL (2020)
| Rating | 7.7/10 Mydramalist |
| Episode | 24 |
| Durasi | 20 menit |
| Platform | Kakao TV, Netflix |
| Pemain | Kim Yo Han, So Ju Yeon, Yeo Hoe Hyun |
A LOVE SO BEAUTIFUL juga jadi salah satu rekomendasi drama China populer yang tak boleh dilewatkan. Sama seperti rekomendasi yang sebelumnya, A LOVE SO BEAUTIFUL juga bergenre komedi romantis. Sehingga, bisa bikin penonton tertawa dan baper secara sekaligus.
Drama A LOVE SO BEAUTIFUL menceritakan seorang gadis bernama Shen Yue. Sudah sejak lama, Shen Yue memendam perasaan pada seorang teman prianya. Namun karena keduanya telah lama berteman, si pria justru tak pernah tahu perasaan Shen Yue. Ditambah, si pria mempunyai watak yang dingin dan cuek. Jadilah, Shen Yue harus berusaha keras untuk membuat sang pria tersadar akan perasaannya.
11. ACCIDENTALLY IN LOVE (2018)
| Rating | 7.8/10 Mydramalist |
| Episode | 30 |
| Durasi | 30 menit |
| Platform | Tencent Video, Netflix |
| Pemain | Amy Sun, Guo Jun Chen, Ma Li |
Rekomendasi drama China populer kesebelas adalah ACCIDENTALLY IN LOVE. Drama ini mempunyai cerita unik, yaitu tentang seorang penyanyi pria yang sedang naik daun tiba-tiba harus kembali ke bangku sekolah. Kehadiran dia di sekolah tentu langsung jadi pusat perhatian.
Di sekolah itu, dia kemudian bertemu dengan seorang gadis yang tampak biasa saja. Gadis itu jadi teman sebangku si penyanyi. Namun setelah mengenal, ternyata sang gadis menderita kepribadian ganda. Lambat laun, kedua teman sebangku ini terjerat cinta lokasi. Kisah romansa mereka pun dipenuhi bumbu-bumbu komedi.
12. MY GIRLFRIEND IS AN ALIEN (2019)
| Rating | 8.3/10 Mydramalist |
| Episode | 28 |
| Durasi | 45 menit |
| Platform | Tencent Video, WeTV, Viki |
| Pemain | Wan Peng, Bie Thassapak Hsu, Wang You Jun |
Untuk kalian yang menggemari cerita-cerita drama fantasi, MY GIRLFRIEND IS AN ALIEN bakal jadi satu drama China yang cocok. Sesuai dengan judulnya, MY GIRLFRIEND IS AN ALIEN bercerita tentang seorang wanita jelmaan alien dari planet bernama Cape Town yang akhirnya turun ke bumi.
Suatu ketika, si alien bertemu dengan seorang pria tampan yang berwatak sombong. Tanpa disengaja, alat penting yang digunakan untuk kembali ke planetnya terbawa si laki-laki. Akibatnya, si alien harus berusaha untuk merebut alat itu kembali. Tapi tak disangka, upaya untuk mengambil kembali alat itu justru jadi titik awal berseminya cinta di antara mereka berdua.
13. FIND YOURSELF (2020)
| Rating | 8.0/10 Mydramalist |
| Episode | 41 |
| Durasi | 45 menit |
| Platform | Hunan TV, Mango TV, Netflix |
| Pemain | Victoria Song, Song Wei Long, David Wang, dll. |
Untuk kalian yang menyukai drama dengan cerita cinta ala metropop, FIND YOURSELF bisa jadi pilihan yang tepat. Drama ini mengisahkan tentang dua orang yang terlibat cinta di tempat kerja. Dikisahkan, seorang wanita karier yang jatuh cinta pada pria bawahannya di kantor. Namun sejak awal, si pria yang berstatus karyawan magang yang tak segan menunjukkan kekaguman pada sang wanita.
Namun cinta mereka jadi cukup dilematis, lantaran merasa tak nyaman dengan rekan-rekan di kantor. Akhirnya mereka sepakat untuk menahan diri di hadapan rekan-rekannya. Sampai suatu ketika, muncul seorang pria baru yang tak kalah memesona. Apalagi laki-laki itu juga sepantaran dengan si wanita. Sehingga, hal ini membuat cinta sang wanita jadi teruji.
14. CROCODILE AND THE PLOVER BIRD (2019)
| Rating | 7.7/10 Mydramalist |
| Episode | 50 |
| Durasi | 45 menit |
| Platform | iQIYI, Mango TV, Tencent Video, Apple TV, Viki |
| Pemain | Chen Bo Lin, Zhang Tian Ai, Wu Hao Chen |
Formula dari benci jadi cinta mungkin sudah terdengar biasa. Namun, formula yang usang itu dikemas menarik dalam rekomendasi drama China berjudul CROCODILE AND THE PLOVER BIRD ini. Drama China CROCODILE AND THE PLOVER BIRD mengisahkan tentang seorang gadis ambisius yang berprofesi sebagai arsitektur. Suatu ketika dia bertemu dengan seorang pria yang sedang meneliti hewan.
Tanpa disangka, sang pria ternyata juga seorang arsitek. Keduanya yang sama-sama keras kepala akhirnya berselisih mengenai berbagai hal. Sampai suatu ketika, keduanya harus bekerjasama menyelesaikan sebuah proyek bersama. Dari situlah, perasaan benci mereka perlahan jadi cinta.
15. THE FIRST FROST (2025)
Mengisahkan romansa Wen Yi Fan dan Sang Yan, yang bertemu kembali di bar bernama Overtime. Keduanya berpura-pura tidak saling mengenal, tetapi takdir mempertemukan mereka kembali ketika situasi membuat mereka harus tinggal serumah. Hubungan lama yang tertunda mulai terjalin kembali. Drama ini masuk jajaran drama China terpopuler di tahun 2025.
16. SPEED AND LOVE (2025)
Drama ini berpusat pada hubungan kakak beradik yang terpisah oleh perceraian orang tua. Jiang Mu dan Jin Zhao tumbuh di dua negara berbeda, hingga suatu hari mereka bertemu kembali di Thailand. Jin Zhao yang dulunya lembut kini berubah menjadi petarung jalanan dan pembalap. Jiang Mu berusaha meluluhkan hati kakaknya. Benih-benih cinta muncul di antara mereka lantaran Jiang Mu dan Jin Zhao tidak sedarah. Namun, cinta mereka diuji setelah Jin Zhao mengalami kecelakaan.
17. LOVE ON THE TURQUOISE LAND (2025)
Di masa Dinasti Qin, Kaisar Qin Shi Huang mengirim pasukan rahasia Nanshan Hunters untuk mencari rahasia keabadian. Berabad-abad kemudian, keturunan mereka, Nie Jiu Luo, hidup sebagai seniman modern yang tiba-tiba terjebak dalam intrik masa lalu. Ia bertemu Yan Tuo, pewaris kaya yang mencari kebenaran tentang keluarganya. Keduanya mengungkap misteri tentang kekuatan bumi, rahasia keabadian, dan konspirasi besar.
18. BE PASSIONATELY IN LOVE (2025)
Kisah dimulai di kota kecil Qingyi, tempat pertemuan antara Presiden Zhi yang keras kepala dan Penyair Chen. Perselisihan kecil di awal justru menumbuhkan ketertarikan yang tak bisa dihindari. Namun, perpisahan memisahkan mereka ketika Chen Lu Zhou dikirim ke luar negeri. Takdir kembali mempertemukan mereka di universitas yang sama di Beijing. Berawal dari pertemuan itulah, benih-benih cinta lama kembali muncul.
19. THE LEGEND OF SHEN LI (2024)
Terlahir di dunia abadi, Shen Li adalah jenderal wanita yang menolak pernikahan politik. Saat terluka parah, ia berubah menjadi burung phoenix dan jatuh ke dunia manusia. Di sana, ia dibeli oleh Xing Yun, seorang manusia sakit-sakitan yang tanpa sadar mengikat takdir dengannya.. Namun, kekuatan jahat kembali bangkit dan membawa kehancuran tiga dunia.
20. LOVE IN NIRVANA (2024)
Sebagai pewaris muda Kota Yueluo, Xiao Wu Xia menyamar sebagai Wei Zhao untuk mencari kebenaran di balik kehancuran keluarganya. Dalam pelariannya, ia bertemu Jiang Ci, seorang wanita polos yang tanpa sengaja terlibat dalam konflik kerajaan. Hubungan mereka berkembang menjadi cinta yang romantis di tengah bahaya. Mereka melawan kekuasaan tirani Kaisar Liang untuk menegakkan keadilan dan melindungi kota.
21. QnA Drama China PopuleR
1. Apa saja drama China populer dan tidak kalah dari drakor?
Beberapa drama China YANG populer dan banyak dibicarakan antara lain Nothing But You (2023), Begin Again (2020), Once We Get Married (2021), Lucky With You (2021), serta The Legend of Shen Li (2024), Speed and Love (2025). Drama-drama tersebut menampilkan kombinasi cerita romantis, humor, dan konflik emosional yang menarik.
2. Apa tema utama dalam The Legend of Shen Li dan mengapa menarik perhatian penonton internasional?
The Legend of Shen Li mengisahkan Shen Li, seorang jenderal dari alam abadi yang menolak pernikahan politik dan akhirnya jatuh cinta pada manusia, Xing Yun, yang membeli dirinya dalam wujud burung phoenix.
3. Apakah ada drama bertema pernikahan kontrak di daftar rekomendasi ini?
Ya, salah satu drama yang mengusung tema tersebut adalah Begin Again (2020). Drama ini menceritakan Lu Fang Ning, seorang CEO ambisius, dan Ling Rui, seorang dokter bedah, yang terlibat dalam pernikahan kontrak demi kepentingan pribadi.
4. Apa perbedaan genre antara Love in Nirvana dan Be Your Self?
Love in Nirvana adalah drama bertema historical dan fantasy, menampilkan perjuangan karakter dalam dunia politik dan balas dendam di kerajaan fiktif. Sementara Be Your Self mengangkat tema persahabatan dan coming-of-age, berfokus pada empat mahasiswi jurusan jurnalistik yang belajar menjadi diri sendiri.
Itulah di antaranya beberapa rekomendasi drama China yang seru untuk ditonton. Gimana, tertarik nonton yang mana? Ikuti kabar terbaru selebriti hanya di Kapanlagi.com. Kalau bukan sekarang, KapanLagi?
AYO JOIN CHANNEL WHATSAPP KAPANLAGI.COM BIAR NGGAK KETINGGALAN UPDATE DAN BERITA TERBARU SEPUTAR DUNIA HIBURAN TANAH AIR DAN JUGA LUAR NEGERI. KLIK DI SINI YA, KLOVERS!
Baca artikel lainnya:
12 Rekomendasi Drama Korea Lucu dan Seru Tayang Tahun 2022, Bikin Baper Sekaligus Ngakak
Bukan Hanya Nyanyi Lagu 'Tanda-Tanda', Yuni Shara Ungkap Alasannya Masih Betah Sendiri di Acara Televisi
Permasalahan Rezky Aditya dan Wenny Ariani Terkait Pengakuan Anak Bisa Selesai, Asalkan
Kukuh Sebut Rezky Aditya Ayah Kekey, Wenny Ariani: Putusan Akhir Disebut Ayah Biologis
Sama-Sama Cabut Laporan, Iko Uwais dan Rudi Sepakat Berdamai Atas Kasus Dugaan Pengeroyokan
Berita Foto
(kpl/gen/psp)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
