Dewi Perssik Ungkap Janji Terakhir Glenn Fredly Sebelum Meninggal Dunia
Diperbarui: Diterbitkan:
Dewi Perssik dan Glenn Fredly © KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Kepergian Glenn Fredly yang amat mendadak membuat Dewi Perssik berduka. Lewat akun Instagramnya, pedangdut yang akrab disapa dengan nama Depe itu menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya Glenn.
Depe mengunggah foto kala ia sepanggung dengan Glenn. Foto lawas itu adalah momen kala Depe dan Glenn menyanyikan lagu Hikayat Cintaku, sebuah karya duet mereka yang mejit pada tahun 2008 silam.
Lewat postingannya, Depe pun mengungkap bahwa ia dan Glenn sempat berjanji akan menggelar konser. Namun semua itu sekarang hanya tinggal rencana, Glenn telah berpulang ke hadirat-Nya.
Advertisement
1. Janji Glenn ke Dewi Perssik
Sedianya, Glenn dan Depe akan menggelar konser bareng pada bulan Agustus mendatang. Ia pun menyesuaikan jadwal sang legenda karena ingin tampil bersama.
"Innalillahi wainnailaihirojiun.... turut berbelasungkawa kak @glennfredly309 gone too soon legend, Agustus tgl 7 kamu janji mau nemani aku konser tapi.....padahal tanggal itu aku ikut berdasarkan request dari kamu sendiri kak, tapi Allah berkehendak lain....karyamu akan selalu didengar dari dulu hingga nanti...selamat jalan kak .. semoga engkau mendapatkan tempat yang terbaik di sisi Allah amin ?????? #ripglendfredly #hikayatcintaku," tulis Depe.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Hikayat Cintaku
Lagu Hikayat Cintaku sendiri dulu menjadi hits di Indonesia. Tidak ada yang menyangka bahwa Glenn dengan suaranya yang sangat pop, akan menggandeng Dewi Perssik dalam lagu duetnya.
Namun perpaduan pop dan dangdut itu ternyata sangat apik. Glenn dan Depe mampu memadukan karakter masing-masing dengan sangat baik dan membuat Hikayat Cintaku jadi salah satu lagu mereka yang dikenang sampai sekarang.
Selamat jalan Glenn, semoga damai di sisi-Nya.
Yang Ini Nggak Kalah Hot !!!
Perjalanan Karier Glenn Fredly, Vokalis Funk Section - Jadi Penyanyi Legendaris Spesialis Lagu Romantis
Glenn Fredly Meninggal Dunia, Nola Be-3 Beri Pesan Untuk Mutia Ayu Agar Tetap Kuat
Aura Kasih Tulis Buku 'Renjana' Buat Glenn Fredly, Ada Percakapan Tentang Kematian
Maia Estianty Kembali Bernyanyi, Bawakan 'Malaikat Juga Tahu' Khusus Untuk Glenn Fredly
Glenn Fredly Meninggal Dunia, Ini 7 Aksi Panggungnya yang Spektakuler dan Mengenang
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/phi)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
