Pamit Mau Pergi, Jirayut Ngajak Ngomong Mobil Barunya
Jirayut © KapanLagi.com/Deki Prayoga
Kapanlagi.com - Tenar di Indonesia, pedangdut asal Thailand, Jirayut itu memang miliki talenta menghibur yang luar biasa. Nggak cuma bersuara emas, Jirayut juga kerap bertingkah konyol di atas panggung. Itu semua sulit untuk nggak mengundang tawa.
Kekonyolan Jirayut nyatanya nggak cuma ditunjukkan di atas panggung. Ya, diketahui dari Instagramnya Sabtu (15/6) ini, Jirayut ngajak ngomong mobil barunya. Di sisi mobil berwarna putih itu Jirayut berpose manja.
Advertisement
1. Mau Ditinggal
Dalam unggahan tersebut, diketahui Jirayut hendak pergi meninggalkan mobilnya. Mobil Jirayut emang baru, baru sehari ia beli kini ia sudah harus pergi meninggalkan Thailand.
"Selamat pagi. Aku tinggal kamu dulu ya, nanti aku pulang lagi walaupun aku bersama kamu (mobil) satu hari aja pun gak papa," tulis pria kelahiran 24 Februari 2001 ini.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
2. Hasil Kerja keras
Jirayut juga tekankan betapa mobil baru tersebut adalah hasil kerja kerasnya selama ini. "Kamu itu aku dapat dengan lelah, aku kerja keras aku, dan bisa buat keluargaku senang. Dan pagi ini kamu bisa hantar aku alhamdulilah See you," imbuh Jirayut.
Menyebut mobilnya dengan 'kamu', Jirayut memang lagi seolah-olah lagi ngobrol sama mobilnya sendiri. Ia mengakui hal itu di kolom komentar. "Jirayut lagi ngomong sama mobil," tulisnya. Duh, ada-ada saja kan? Tingkah-tingkah yang begini ini lho yang bikin para fans Jirayut makin gemas.
Sayang Untuk Dilewatkan!
- Hasil Kerja Keras Selama di Indonesia, Jirayut Akhirnya Bisa Beli Mobil
- 30 Bintang Bakal Unjuk Kebolehan di D'Star Indosiar, Siapa Saja Mereka?
- Tuai Kesuksesan, Begini Ungkapan Terima Kasih Jirayut pada Ibu dan Neneknya
- Jirayut dan 4 Pedangdut Muda Paling Menghibur Yang Jadi Ikon di Bulan Ramadan
- Ramadan Pertama Kali di Negeri Orang, Begini Perjuangan Jirayut Puasa di Indonesia
(Lama tak terdengar kabarnya, komedian senior Diding Boneng dilarikan ke Rumah Sakit.)
(kpl/tdr)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
