Kapanlagi.com - Zaskia Gotik dan Sirajuddin baru saja menyambut kelahiran anak pertama mereka. Buah hati mereka lahir pada Sabtu 7 November lalu.
Seperti yang diketahui kalau bayi perempuannya ini lahir prematur, lantaran lahir sebulan lebih cepat dari prediksi dokter. Bayi ini diberi nama Arsila Bungalia Sirkani.
Terbarunya, Sirajuddin membagikan foto sang buah hati di Instagram. Netizen pun menjadi bertanya-tanya mengapa baby Arsila sudah berada di rumah.
© Instagram.com/sirajuddinmahmudsabang
Foto tersebut memperlihatkan suami Zaskia yang sedang tiduran di karpet lantai. Di sampingnya terdapat keranjang bayi yang ada baby Arsila.Tampak suasana foto tersebut berada di rumah. Netizen pun jadi mempertanyakan mengapa Arsila bisa pulang, sedangkan seperti yang diketahui seharusnya bayi prematur masih berada di inkubator rumah sakit.
Bagaimana menurutmu?
(kpl/lmp)