7 Idol Cewek Korea Yang Mirip Puteri Cantik Disney

7 Idol Cewek Korea Yang Mirip Puteri Cantik Disney
Puteri Disney ©ningin.com

Kapanlagi.com - Beberapa idol cewek Korea berikut memiliki kepribadian yang mirip dengan puteri Disney. Karakter mereka bakal cocok untuk memerankan tokoh-tokoh disney tersebut.
Karakter wanita dalam cerita Disney digambarkan berbeda-beda. Ada sosok yang innocent seperti Cinderella, namun ada juga sosok yang begitu kuat seperti Megara. Seperti karakter para puteri tersebut, bintang-bintang ini juga memiliki personality yang berbeda-beda.
Yuk intip 7 bintang K-Pop yang mirip karakter Puteri Disney:
#Berita Menarik Lain di K-Pop:
7 Pria K-Pop Ini Mirip Pangeran Disney

10 Idol Cowok Korea Ulzzang Yang Sangat Ganteng

10 Idol Cewek Ulzzang
10 Item Yang Wajib Ditambahkan di Menu K-Pop 
10 Pasangan Bintang Korea Ini Hadapi Perbedaan Usia!
 

1. Seohyun: Snow White

©ningin.com

Snow White identik dengan sosok yang pure, innocent dan bersahabat. Dengan personality-nya yang ramah dan bersahabat, Seohyun cocok dengan deskripsi tersebut.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. Park Bom: Ariel

©ningin.com

Sosok Park Bom mirip dengan Ariel dari The Little Mermaid. Seperti Ariel, Park Bom membuat orang-orang di sekitarnya terpesona. Bakal sulit untuk orang di sekitarnya membenci bintang ini. Selain itu baik Ariel dan Park Bom terkenal dengan vokalnya yang indah.

3. YoonA: Cinderella

©ningin.com

Cinderella yang diperlakukan dengan buruk oleh saudara dan ibu tirinya tidak pernah kehilangan kebaikan. Yoona adalah sosok yang terus menjaga sikap bersahabat meski banyak mendapat kritikan seperti dibilang tidak memiliki talenta dan populer hanya karena wajahnya. 

4. Kahi: Tiana

©ningin.com

Kahi mirip dengan Tiana dalam cerita Puteri dan Katak. Tiana adalah sosok yang independent dan berkeinginan kuat. Ia bekerja keras untuk memastikan bisa menjadi pemilik restauran.

Berusia di atas 30 tahun, Kahi sempat mengalami masa-masa berat karena usia adalah hal penting bagi idol. Orang tuanya juga awalnya tidak setuju ia berkarir sebagai musisi. Namun Kahi tidak membiarkan semua itu untuk meraih mimpinya.

5. Tiffany: Pocahontas

©ningin.com

Seperti sosok Pocahontas, Tiffany adalah orang yang bersemangat, ceria dan juga peduli dengan orang-orang di sekitarnya. Di awal karirnya banyak orang membenci Tiffany, namun ia melewati masa sulit tersebut dengan senyuman.

Tiffany adalah sosok yang pemberani di mana ia meninggalkan rumah untuk meraih mimpi. Meski saat itu harus tinggal seorang diri, Tiffany tetap memberikan dukungan dan perhatian untuk juniornya.

6. CL: Megara

©ningin.com

Megara adalah sosok yang kuat dan tidak takut untuk berdiri sendiri. Karakter kuat tersebut juga dimiliki oleh CL 2NE1. Seperti Megara, CL adalah sosok yang tidak akan tunduk pada siapapun.

7. Sunye: Belle

©ningin.com

Belle dipaksa tinggal dengan Beast demi menyelamatkan nyawa ayahnya. Meski berada di situasi tersebut, ia hidup dengan hati yang baik dan berhasil membuka sisi terbaik dari Beast.

Sunye Wonder Girls adalah gadis yang kehilangan orang tuanya di usia muda. Namun daripada tenggelam dengan kepahitan, ia berusaha yang terbaik dan merupakan sosok yang selalu memberikan bantuan kepada yang membutuhkan

(ngn/sjw)

Rekomendasi
Trending