Awal Agustus, Ga In Brown Eyed Girls Comeback

Awal Agustus, Ga In Brown Eyed Girls Comeback Ga In Brown Eyed Girls foto: photonice.net

Kapanlagi.com - Kamis (4/7), perwakilan agensi girlband Brown Eyed Girls mengungkapkan kepada OSEN mengenai rencana solo comeback untuk maknae mereka, Ga In seperti dilansir kpopstarz.com.Menurut perwakilan agensi, Ga In akan comeback dengan sebuah album solo bulan depan, yakni pada Agustus mendatang. Dan kini Ga In sedang disibukkan dengan kerja keras dalam menyelesaikan album tersebut.Diungkapkan oleh agensi, "Konsep untuk lagu terbaru Ga In sampai saat ini belum sempurna, kami masih menyelesaikannya. Meskipun harus bersaingan dengan Olimpiade London, kami tidak khawatir. Kami hanya berusaha fokus untuk menampilkan sisi musikalitas Ga In."Baru-baru ini Ga In tampil dalam lagu CEO agensi JYP Entertainment yakni J.Y.Park yang berjudul Someone Else. Dan comeback solo ini akan membuat Ga In tetap harus bersaing dengan idola K-Pop lainnya.Dalam berita lain, Brown Eyed Girls sendiri dijadwalkan juga akan merilis single digital sebagai ungkapan terima kasih mereka pada penggemar.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kps/aia)

Rekomendasi
Trending