Bikin Shock, Penggemar Pria Ini Datang & Main Peluk Aktor Ji Sung

Bikin Shock, Penggemar Pria Ini Datang & Main Peluk Aktor Ji Sung Ji Sung ©dramafever

Kapanlagi.com - Ji Sung memulai karir di tahun 2015 dengan cukup gemilang. Melalui drama Kill Me Heal Me ia memperoleh banyak pujian berkat akting menjadi sosok yang punya tujuh kepribadian berbeda.
Berkat kesuksesan Kill Me Heal Me, Ji Sung bahkan sempat menggelar fan meeting di Hong Kong pada 24 Mei lalu. Ia berbagi sedikit pengalaman saat syuting sebagai Cha Do Dyun bersama Hwang Jung Eum yang berperan jadi Oh Ri Jin.
Saat Ji Sung disuruh memilih di antara tujuh kepribadian Cha Do Hyun, ia mengaku susah jika harus menyebutkan satu karakter. Namun, berdasarkan reaksi para fans, mayoritas sangat menyukai sosok gadis 17 tahun, Ahn Yo Na.

Cosplay Ahn Yo Na adalah sosok penggemar pria Ji Sung, bikin shock saja. ©koreaboo.comCosplay Ahn Yo Na adalah sosok penggemar pria Ji Sung, bikin shock saja. ©koreaboo.com

Saat para staf mengundang dua penggemar beruntung untuk naik panggung dan bermain game, Ji Sung terlihat terkejut sambil tertawa. Seorang penggemar pria memakai piyama pink kelinci.
Dengan bahagia, penggemar pria ini naik panggung dan ingin segera memeluk sang idola dan memanggul Ji Sung oppa. Sebagai kepribadian yang paling di sukai, Ahn Yo Na sangat terkenal saat ia menggunakan piyama pink tersebut.
Berkat akting di Kill Me Heal MeJi Sung juga sempat masuk nominasi sebagai aktor terbaik dalam Baeksang Arts Awards 2015 loh. Wah, ada-ada saja ternyata ulah fans dari Ji Sung.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kor/kkd)

Rekomendasi
Trending