Eason Chan Mengajari Aaron Kwok Berciuman?
Kapanlagi.com - Siapa yang dapat percaya kalau Aaron Kwok, bintang terkenal Hong Kong dan sempat memiliki reputasi sebagai playboy kelas kakap, harus belajar cara berciuman yang baik.
Hal itu tentu saja bagian dari film terbaru pria berusia 39 tahun tersebut yang berjudul Heat Team. Dalam film tersebut, pria bernama panjang Kwok Fu Sing tersebut berpasangan dengan aktor watak Eason Chan.
Menurut Aaron, belajar cara berciuman dengan Eason sungguh mengerikan. "Aku takut Eason benar-benar menghayati adegan tersebut dan menciumku dengan sungguh-sungguh. Melihat ekspresinya, siapapun pasti bakal tertawa. Lidahnya juga terus bergerak-gerak. Setelah beberapa kali pengambilan gambar, aku tidak bisa berhenti tertawa."
Eason sendiri mengaku heran melihat Aaron tertawa terus. "Adegan itu sebenarnya sama sekali tidak sulit bagiku, yang susah justru menahan tawa. Aku benar-benar tidak mengerti mengapa ketika menjulurkan lidahku Sing Sing malah tertawa. Itu kan malah membuat kami harus mengulang adegan beberapa kali."
Advertisement
"Saking kesalnya, aku akhirnya mengeluarkan ancaman kalau dia tidak berhenti tertawa, aku benar-benar akan menciumnya. Setelah itu, kami langsung sukses melakukan adegan 'seru' tersebut."
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ind/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
