Ga In BEG Iri Dengan Abs Ha Ji Won Dalam Film 'THE HUNTRESSES'
Ha Ji Won dan Ga In Brown Eyed Girls @fanpop.com
Kapanlagi.com - Pada 2 Januari kemarin, Ga In yang merupakan salah satu member Brown Eyed Girls menceritakan kisahnya selama syuting film layar lebar THE HUNTRESSES. Dalam acara prescon film layar lebar tersebut, Ga In menceritakan adegan tarian perut yang dilakukan.Menurut sang idol, saat berlatih koreo dance, dialah yang paling cepat menangkap gerakan. Ga In juga mengklaim bahwa dia berusaha keras berlatih koreo yang diajarkan.Siapa sangka saat syuting adegan tarian perut tersebut, artis lainnya malah menari freestyle dan semau mereka sendiri. Ga In juga bercerita bahwa Kang Ye Won menunjukkan dance yang terlihat menyenangkan.Dengan bercanda, wanita yang pernah dekat dengan Jo Kwon melalui We Got Married ini mengungkapkan jika abs Ha Ji Won benar-benar indah. "Aku terus merasa iri dan berhenti makan," ungkap Son Ga In setelah melihat abs lawan mainnya tersebut,Ga In sendiri didapuk untuk memerankan Gabi, seorang pemburu wanita paling musa yang sering melakukan tindakan tanpa berfikir terlebih dahulu. THE HUNTRESSES ini menceritakan tentang kisah tiga pemburu wanita yang mendapat misi untuk menyelesaikan sebuah kasus besar di era Joseon.
Â
INTIP BERITA TERBARU SELEB ASIA DI SINI
Berita HOT di Awal Tahun 2014
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(soompicom/jje)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
