Koyanagi Arisa Putuskan Lulus Dari Idol Grup NMB48
NMB48
Kapanlagi.com - Tepat pada hari Sabtu (11/1) kemarin, member idol grup NMB48 yang merupakan sister grup raksasa AKB48 yakni Koyanagi Arisa mengumumkan kelulusannya dari grup tersebut saat tampil bersama tim M untuk Idol no Yoake.Arisa mengaku, "Semenjak tahun pertamaku di SMA, aku mulai memiliki ketertarikan kuat akan pekerjaan di bidang clothing dan aksesoris. Kini aku di tahun ketigaku SMA, dan aku harus memutuskan apa yang harus kulakukan dan kupelajari," seperti dilansir tokyohive.com."Aku cukup banyak sekali berpikir tentang itu. Namun tetap saja minatku bekerja pada bidang clothing dan aksesoris selalu yang utama," tambah Arisa ringan.
Koyanagi Arisa ©tokyohive.comArisa sendiri membagi kesibukannya bersama NMB48 sembari dirinya menempuh pendidikan di sekolah kejuruan. Namun Arisa berpikir bahwa dua hal yang dilakukan bersamaan akan tidak fokus. Sehingga dirinya memutuskan lulus dari NMB48.Menurut situs resmi NMB48, tanggal lulus Arisa dan kegiatannya di masa mendatang akan diumumkan setelah semuanya resmi diputuskan manajemen.
IKUTI UPDATE BERITA ASIA DI SINI
#Berita Januari Seru Dari Seleb Asia
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(tok/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
