Kapanlagi.com - Nama Kim Jung Hyun seminggu terakhir ini seakan menjadi perbincangan publik. Pertama ia dikabarkan pacaran dengan senior dan lawan mainnya di drama CRASH LANDING ON YOU, Seo Ji Hye, yang lalu dibantah dengan alasan mereka bertemu untuk membicarakan rencana kepindahan Kim Jung Hyun ke agensi sang artis.
Setelah itu, kisah masa lalu Kim Jung Hyun saat syuting drama TIME kembali diungkit. Sikap dinginnya kepada Seohyun Girls Generation saat menghadiri preskon drama tersebut dibahas lagi. Selain itu staf SBS juga bilang Kim Jung Hyun membuat Seohyun menderita selama syuting. Ia juga beberapa kali minta perubahan cerita kepada tim drama sebelum akhirnya mundur dengan alasan kesehatan mentalnya terganggu.
Agensi Kim Jung Hyun saat ini O& Entertainment pun menjelaskan kalau alasan kesehatan mental itu sesungguhnya tidaklah benar. "Kami mengumumkan dia keluar (dari drama TIME) karena alasan kesehatan saat itu, tapi ada isu perilaku buruk Kim Jung Hyun sejak konferensi pers karena masalah pribadi yang berhubungan dengan wanita. Itu alasan utama yang membuatnya keluar," kata agensi yang disebut tak rela Kim Jung Hyun pergi ke agensi lain dilansir dari Koreaboo.
Selama pacaran dengan Kim Jung Hyun, Seo Ye Ji disebut melarang sang kekasih untuk melakukan adegan mesra dengan lawan mainnya di drama. Kim Jung Hyun pun setuju sehingga minta agar tidak ada adegan romantis antara dirinya dan Seohyun selama syuting TIME.
(credit: Dispatch)
Dispatch megaku berhasil mendapatkan naskah asli drama TIME. Mereka juga menemukan perbedaan antara naskah asli dengan adegan di drama. Atas permintaan Kim Jung Hyun, beberapa adegan dan dialog dengan Seohyun diubah agar tidak ada unsur romantis atau kontak fisik.Dispatch menyebutkan setelah menganalisa naskah asli dengan adegan di drama, dari episode 5 sampai 12, ada 13 adegan yang tidak sama antara naskah dengan drama. Dan semua adegan itu memerlukan kontak fisik.
Itu semua permintaan dari Kim Jung Hyun yang ingin naskahnya diubah karena terlalu berlebihan. Selanjutnya alasannya karena ia mengalami eating disorder, sehingga tim produksi akhirnya setuju.
Menurut Dispatch, semua itu dilakukan Kim Jung Hyun atas perintah pacarnya kala itu, Seo Ye Ji. Dispacth lalu membagikan chat antara Kim Jung Hyun dan Seo Ye Ji soal adegan ini.
(credit: Dispatch)
Inilah isi percakapan keduanya menurut DispatchSeo Ye Ji: Tuan Kim yang Galak, hilangkan semua adegan skinship-mu (skinship = kontak fisik)
Kim Jung Hyun: Tentu
Seo Ye Ji: Kenapa kamu nggak bilang apa saja yang kamu lakukan hari ini?
Kim Jung Hyun: Aku bahkan nggak menyapa staf wanita hari ini
Kim Jung Hyun: Aku galak kepada semua orang. Aku bilang sutradara Jang Joon Ho lagi kalau nggak mau adegan romantis, tapi nggak tahu cara menyampaikannya
Seo Ye Ji: Hehe oke. Jadilah galak dengan baik
Kim Jung Hyun: Naskah episode 9 keluar, aku rasa perlu dapat perubahan semuanya
Seo Ye Ji: Semoga berhasil dengan editannya
(credit: Dispatch)
Kim Jung Hyun: Cuma kamu yang boleh pegang tangankuSeo Ye Ji: Tetaplah galak, apapun itu. Ubahlah semua dengan baik. Kontak fisik nggak boleh
Kim Jung Hyun: Pastinya. Tuan Kim yang galak
Seo Ye Ji: Apa kelakuanmu (hari ini) oke?
Kim Jung Hyun: Tentu. Asisten sutradara dan para wanita bekerja keras, tapi aku tetap galak. Aku bahkan nggak melakuakn kontak mata dengan para gadis
Seo Ye Ji: Ubahlah dengan baik sehingga nggak ada adegan romantis dan kontak fisik
Kim Jung Hyun: Sekarang waktunya Seohyun syuting, jadi mereka lagi ngobrol. Aku baru saja bilang sutradara untuk menghabus semua adegan melo romantis dengan cara yang logis
(credit: Dispatch)
Seo Ye Ji: Bagaimana kamu menyapa para staf?Kim Jung Hyun: (mengunggah video) Aku sama sekali nggak menyapa mereka
Seo Ye Ji: Bagus, jangan sapa mereka
Seo Ye Ji: Kalau mereka menyapa duluan, kamu cuma perlu tetap galak
Seo Ye Ji: Aku merasa nggak enak sekarang. Kirimkan suasana lokasi syuting
Kim Jung Hyun: (mengirimkan video lokasi syuting)
Seo Ye Ji: Kamu nggak mengirim video di lokasi syuting?
Kim Jung Hyun: Ini di lokasi. Di dalam studio
(credit: Dispatch)
Kim Jung Hyun: Aku dari tadi baca naskah. Aku nggak ngelakuin yang lainSeo Ye Ji: Edit lah jadi nggak ada adegan drama
Seo Ye Ji: Kamu bahagia karena aku. Jadi buat aku lebih bahagia juga
Kim Jung Hyun: Aku mau baca naskah
Sep Ye Ji: Oke. Ubahlah dengan baik. Nggak ada kontak fisik, nggak ada adegan romantis
Kim Jung Hyun: Pasti
(credit: Dispatch)
Sooho (karakter yang diperankan Kim Jung Hyun) mencoba bunuh diri dengan lompat dari gedung. Jihyun (karakter yang diperankan Seohyun) berlari mencegah yang membuat keduanya jatuh. Di naskah seharusnya mereka berpelukan saat berada di tanah setelah jatuh, tapi di drama keduanya terpisah.Adegan saat Seohyun memasangkan pembalut luka untuk mengucapkan terima kasih. Kim Jung Hyun lalu memintanya memasangkan di luka yang ada di tangan dan wajahnya. Seohyun pun melakukannya dengan penuh cinta.
Di drama adegan itu diganti Kim Jung Hyun langsung mengambil pembalut luka dan memasangnya sendiri di tangan. Ia juga meminta Seohyun untuk tidak melakukan hal itu lagi karena dia sudah punya pembalut luka sendiri.
(credit: Dispatch)
Sooho (Kim Jung Hyun) merasa kesakitan karena tumor otak. Di naskah, Kim Jung Hyun seharusnya sempoyongan yang lalu dibantu Seohyun sambil menyandarkan kepala di bahu sang wanita hingga merasa lebih baik. Di drama, Kim Jung Hyun yang sempoyongan langsung lari ketika mau disentuh Jihyun dan muntah.Di episode ini juga harusnya Kim Jung Hyun memakaikan jam tangan kepada Seohyun. Tapi di drama, jam tangannya cuma diletakkan di meja.
Seohyun juga ada adegan jatuh dan seharusnya dibantu Kim Jung Hyun saat berdiri. Tapi Kim Jung Hyun tidak melakukannya.
(credit: Dispatch)
Seohyun harusnya menolong Kim Jung Hyun yang sedang jatuh terluka dan membawa ke rumahnya, lalu menidurkan di sofa. Adegan ini dihilangkan. Malah di drama Seohyun cuma berterika agar Kim Jung Hyun bangun, tanpa menolong sama sekali.
(credit: Dispatch)
Kim Jung Hyun harusnya memberikan tas belanjaan kepada Seohyun. Di drama ia meletakkan tas itu di lantai. Puncaknya adalah saat adegan pernikahan, Kim Jung Hyun menolak untuk menggenggam tangan Seohyun, which is didn't make sense.
"Saat merekam wajah Seohyun, Kim Jung Hyun nggak bisa direkam juga. Seohyun meletakkan tangan di wajah Kim Jung Hyun, agar bisa fokus dengan emosinya. Kim Jung Hyun malah melengos. Kami yang melihat malah jadi malu sendiri," kata staf tersebut.
"Dia terus memintaku untuk mengubah naskah. Katanya kesehatan mental sangat penting dan meminta untuk menghilangkan kontak fisik. Kalau nggak diubah, dia akan lari," kata staf tersebut.
Awalnya mereka percaya dengan apa yang dikatakan Kim Jung Hyun, bahkan khawatir dengan kesehatannya. Tapi mereka mulai curiga karena Kim Jung Hyun tak pernah terpisah dari ponselnya saat di lokasi syuting.
"Kami tidak tahu apapun soal ini. Tidak ada yang bisa kami katakan," ujar O& Entertainment, agensi Kim Jung Hyun.
Sementara agensi Seo Ye Ji, Gold Medalist, bilang mereka masih akan memastikan kebenaran dari pemberitaan Dispatch.
Gimana komentar KLovers soal ini?
(kor/dis/pit)