Remaja Ganteng, SM Ent Ungkap 3 Nama Baru SMRookies!
Hansol - Jisung - Mark foto: SMRookies
Kapanlagi.com - Setelah merilis 6 nama sebelumnya, kini agensi raksasa SM Entertainment mengungkapkan kembali 3 nama anggota trainee dari proyek baru mereka, SMRookies.Siapakah mereka bertiga itu? Mereka adalah remaja-remaja baru yang berwajah polos namun menjanjikan yakni Hansol, Jisung dan Mark, seperti dilansir soompi.com.Tak cukup banyak informasi yang diungkapkan oleh SM Ent mengenai ketiga orang ini. Namun kamu bisa melihat bahwa penampilan mereka bertiga sangat sesuai dengan standar idol-idol K-Pop lain yang pernah diungkapkan SM Ent.SM Ent hanya merilis sebuah video yang menampilkan para trainee pria mereka di SMRookies termasuk nama-nama sebelumnya seperti Taeyong, Jaehyun dan Jeno yang mendapatkan pelatihan dari koreografer dance populer, Tony Testa.
Tony Testa sendiri adalah pria yang sudah menggarap koreografi dance unik untuk grup SM Ent seperti Sherlock milik SHINee, Catch Me milik TVXQ dan Wolf yang ditampilkan EXO. Jadi untuk lebih lanjut lagi, tunggu saja ya!
IKUTI UPDATE BERITA ASIA DI SINI
#Kabar Akhir Tahun Seru Dari Seleb Asia!
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(soompicom/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
