Sebelum Meninggal, Sulli Sempat Menulis Surat Untuk Para Penggemar

Penulis: Gogor Subyakto

Diterbitkan:

Sebelum Meninggal, Sulli Sempat Menulis Surat Untuk Para Penggemar
Choi Sulli. Credit: istimewa

Kapanlagi.com - Kabar duka Choi Sulli meninggal dunia memang memberikan bekas luka pada pecinta musik K-Pop. Seperti yang diketahui, mendiang merupakan mantan member dari grup fx.

Menurut pernyataan pihak berwajib, Sulli ditemukan dalam keadaan tak bernyawa di apartemen-nya di kawasan Seonnam pada pukul 4.30 waktu setempat.

Di sisi lain, sebelumnya Sulli sempat menuliskan sebuah surat manis untuk para penggemarnya.

1. Rayakan 14 Tahun Debut

Credit: instagram.com/jelly_jilli

Sebulan lalu, tepatnya pada tanggal 5 September 2019, Sulli merayakan momen debut ke-14. Idol dan aktris yang satu ini memang telah memulai karirnya sebagai bintang cilik.

Sebagai ucapan terima kasih untuk fans, Sulli menuliskan sebuah surat yang lalu diunggah di akun Instagram.

"Hari ini adalah perayaan 14 tahun debutku. Aku sangat sibuk akhir-akhir ini sampai aku tidak ingat kapan aku debut. Tapi ada yang tidak lupa dan memberiku ucapan selamat terlebih dahulu. Mereka mendukungku atas bagaimana aku hidup di masa lalu, juga bagaimana aku berencana hidup di masa depan," tulisnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Berterima Kasih

Dalam surat yang ia tulis tangan tersebut, Sulli sempat mengungkapkan rasa terima kasih untuk para fans dan orang-orang yang mendukungnya.

"Terima kasih. Ini membuatku meletakkan sejenak pikiran-pikiranku yang tak terhitung dan menengok kembali hari-hari indah di masa lalu. Berkat kalian semua, aku mendapat banyak bantuan, banyak tertawa dan mengumpulkan keberanian," sambungnya.

3. Meminta Dukungan

Credit: instagram.com/jelly_jilli

Sulli pun lantas mengakhiri surat tersebut dengan mengungkapkan harapan serta meminta dukungan dari para penggemar.

"Aku rasa hidup tidak untuk dijalani sendirian. Aku punya banyak orang di sisiku, dan aku menciptakan banyak kenangan berharga. Aku juga ingin menjadi seseorang yang memberikan kehangatan. Tolong dukung aku," tutupnya.

Rekomendasi
Trending