Serial Korea 'DAE JANG GEUM' Raih Sukses di Hunan, Cina

Kapanlagi.com - Serial drama televisi Korea, DAE JANG GEUM, meraih sukses besar pada pemutaran perdananya. Acara yang diputar di stasiun televisi Hunan itu meraih rating pemirsa sebesar 54% di Korea Selatan, rekor tertinggi dalam sejarah pertelevisian Korea.

Sementara itu rating diluar negara Korea Selatan juga tidak kalah menghebohkan, karena di Hong Kong dan Taiwan serial tersebut berhasil mengumpulkan rating permirsa sebesar 50%. Kisah epik drama ini sudah mulai mengudara sejak awal bulan September 2005.

Film DAE JANG GEUM diangkat berdasarkan kisah nyata perjalanan Jang-Geum, wanita pertama yang menjadi dokter pribadi seorang raja dalam sejarah kuno Korea Selatan. Jang-Geum menghadapi banyak cobaan luar biasa ketika dihadapkan pada pengadilan kerajaan pada abad ke-16 di Korea.

Dengan menggunakan kepandaian dan kebijaksanaannya yang luar biasa, dia mempelopori sesuatu yang mustahil dilakukan oleh kaum wanita pada tatanan masyrakat Korea saat itu. Adapun yang menjadi pemeran utama dalam serial tersebut adalah aktris Lee Young Ae. Dia pun secara langsung diundang ke Changsa, ibu kota provinsi Hunan yang terletak di Selatan Cina untuk menemui para fans-nya disana.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(xin/dni)

Rekomendasi
Trending