TVXQ Siap Gelar Konser Tunggal Pertama di Amerika Serikat!
TVXQ foto: soompi.com
Kapanlagi.com - Kabar gembira untuk Cassiopeia (fans TVXQ) di California. Karena boyband K-Pop paling populer di Jepang itu akan menggelar konser tunggal di Amerika Serikat.Konser yang akan digelar di Los Angeles itu merupakan bagian dari rangkaian tur dunia TVXQ yang bertajuk TVXQ Catch Me Live World Tour. informasi mengenai konser itu dirilis agensi SM Entertainment melalui Facebook resmi mereka.Meskipun detail konser itu belum dirilis, namun sepertinya SM Ent akan segera mengumumkan jadwal dan lokasi konser pertama TVXQ di Amerika tersebut.Hal ini bisa dibilang istimewa karena fans K-Pop di Amerika bisa melihat langsung penampilan langsung duo Yunho dan Changmin yang merupakan boyband K-Pop senior.
©soompi.comSaat ini TVXQ memang masih disibukkan dengan tur konser mereka di kawasan Asia, seperti dilansir soompi.com.
#Yang Unik Dari Seluruh Dunia:
Pulau-Pulau Buatan Manusia Ini Tersebar di Dunia Lhoh!
Tanpa Operasi, Seleb Cewek Korea Ini Asli Cantik Dari Lahir!
Super Junior di Gelaran Hari Kedua Konser Super Show 5 Indonesia
(soompi.com/aia)
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(soompicom/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
