Deepika Padukone Umumkan Tanggal Pernikahannya Dengan Ranveer Singh
Deepika Padukone dan Ranveer Singh © Bollywood Hungama
Kapanlagi.com - Kabar pernikahan Deepika Padukone dan Ranveer Singh sudah menghiasi media India sejak berbulan-bulan lalu. Namun selama ini berita itu hanya sekedar rumor yang disebarkan oleh sumber dari kedua belah pihak yang tak mau disebutkan namanya.
Cukup lama jadi misteri tentang kepastian tanggal pernikahannya, akhirnya Deepika buka suara. Tanpa banyak kata, ia mengumumkan rencana hari bahagianya lewat akun Instagram pribadinya, @deepikapadukone.
Pengumuman pernikahan Deepika dan Ranveer ©instagram/deepikapadukonePada akun tersebut, Deepika mengunggah pengumuman pernikahannya dengan Ranveer Singh dalam bentuk gambar. Ia mengunggahnya dalam dua versi, satu dengan tulisan Hindi, sementara satunya dengan huruf latin.
Advertisement
1. Tanggal Pernikahan Deepika - Ranveer
Pada pengumuman tersebut, Deepika menyatakan bahwa hari bahagianya akan digelar pada 14 dan 15 November mendatang. Namun ia tak menyebutkan lokasi tepat pernikahannya dengan Ranveer Singh.
"Dengan restu dari keluarga kami, dengan bahagia kami mengumumkan bahwa pernikahan kami akan digelar pada 14 dan 15 November, 2018. Terima kasih atas semua cinta yang sudah kalian curahkan kepada kami selama ini. Kami meminta restu untuk perjalanan kami berikutnya yang penuh cinta, kesetiaan, persahabatan dan kebersamaan. Penuh cinta, Deepika dan Ranveer," demikian bunyi pengumuman tersebut.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
2. Diduga Digelar di Danau Como, Italia
Sebelum Deepika mengumumkan tanggal pernikahannya, rumor tentang hari bahagia ini sudah ramai beredar di India. Diduga, pasangan yang bertemu lewat film RAM LEELA ini akan melangsungkan pernikahan di Danau Como, Italia.
Deepika dan Ranveer disebut memilih menikah di luar negeri karena ingin mendapatkan privasi. Meski demikian, mereka tidak melakukannya dengan diam-diam seperti Rani Mukherjee dan Aditya Chopra.
Walaupun digelar secara privat dan jauh dari India, tetapi Deepika dan Ranveer tetap mengumumkan hari bahagia ini kepada seluruh penggemar mereka. Mereka pun meminta restu dari semua orang agar rencana bahagia ini bisa berjalan dengan lancar.
Happy wedding, Deepika dan Ranveer!
Yang Ini Nggak Kalah Hot!!!
Seru, Deepika dan Ranveer Singh Ikut Alia Bhatt Pesta Bareng di Rumah Ranbir Kapoor
Jelang Pernikahan, Deepika Padukone dan Ranveer Singh Gelar Puja di Kampung Halaman
Apartemen Tempat Tinggal Deepika Padukone Kebakaran Hebat
Deepika Padukone dan Kangana Kenakan Gaun Transparan di Cannes, Siapa Lebih Cantik?
Hadiri After Party MET Gala, Priyanka Chopra Kembali Kalahkan Penampilan Deepika
(Di usia pernikahan 29 tahun, Atalia Praratya gugat cerai Ridwan Kamil.)
(kpl/phi)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
