Britney Spears - Kevin Federline Saling Menghindar

Kapanlagi.com - Bercerai dan berkasus dalam perebutan hak asuh anak, nampaknya menempatkan Britney Spears dan Kevin Federline dalam posisi yang tidak enak. Mantan suami-istri ini sama-sama keluar malam di Las Vegas akhir minggu ini, tetapi keduanya memilih bersenang-senang di tempat yang berbeda.Pasangan yang beberapa waktu lalu mengakhiri perceraian mereka, waktu itu memilih berada di tempat berbeda tanpa berencana saling ketemu, walau berada di wilayah yang sama.Federline (30) mendatangi dua hotspot Strip House dan Prive Las Vegas sebelum akhirnya pulang pukul 03.00. Sedang Spears berpesta di Cinevegas, Palms Place.Spears dan Federline bercerai setelah menjalani pernikahan dua tahun. Spears melayangkan gugatan cerai dengan alasan tak ada kecocokan. Pasangan ini beberapa bulan lalu terlibat perseteruan di pengadilan lantaran perebutan hak asuh anak, yang akhirnya membuahkan hak kunjung pada Spears dan hak asuh tetap pada Federline.Ā Ā 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ctm/erl)

Rekomendasi
Trending