Christian Bale Benci Komedi Romantis
Kapanlagi.com - Aktor yang sangat dicintai di Hollywood, Christian Bale, menyatakan bahwa dia tidak akan pernah membintangi film komedi romantis. Hal itu dikatakannya karena Bale tidak merasa film seperti itu adalah film yang lucu. Bintang BATMAN ini dikenal atas peran-perannya dalam film yang serius. Bale bersikeras untuk bermain dalam film jenis ini karena dia berpikir bahwa dia tidak akan menjadi seorang aktor komedi yang hebat.Kata Bale pada majalah Detail, "Saya tidak tertarik pada penderitaan. Saya tidak dengan sengaja masuk ke dalam kegelapan.""Satu-satunya hal yang akan terus saya katakan adalah bahwa saya tidak pernah tertarik pada komedi romantis apapun. Saya benar-benar tidak bisa melakukannya. Saya rasa saya akan bermain dengan sangat buruk. Saya pikir itu adalah dua hal yang bertentangan. Saya tidak pernah menganggapnya lucu."Bale yang baru saja menyelesaikan THE DARK KNIGHT ini sekarang sedang mempersiapkan beberapa film barunya termasuk TERMINATOR 4 dan PUBLIC ENEMIES.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ctc/imdb/npy)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
