Drew Barrymore: Cameron Diaz Seperti Kakakku
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Drew Barrymore yang kini berusia 33 tahun, merasa sangat terbantu dengan persahabatannya bersama bintang CHARLIE'S ANGELS lainnya, Cameron Diaz. Drew merasa Diaz sudah seperti kakaknya sendiri. Masa kecil aktris yang membintangi BEVERLY HILLS CHIHUAHUA ini memang memiliki masa kecil yang kelam. Pada usia 15 tahun, Drew sempat mencoba untuk bunuh diri, dan setahun setelahnya, dia benar-benar hidup sendiri, setelah kedua orang tuanya bercerai. Drew menilai ayahnya adalah orang yang tak pernah peduli dengannya, sementara ibunya lebih berposisi sebagai teman. Tapi, kini setelah semua kesuksesan dapat diraihnya, Drewtelah memaafkan orang tuanya. Aktris yang karirnya bersinar setelah berakting dalam E.T THE EXTRA-TERRESTRIAL pada umur 7 tahun ini bahkan mengatakan, "Kita tak bisa menjalani hidup dengan terus menyalahkan orang tua kita dan semua yang mereka lakukan atau tidak untuk kita. Anda harus bertanggungjawab atas apa yang akan anda lakukan sendiri."
(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)
(ban/bar)
Galih Aulia Akbar
Advertisement
-
Fashion Selebriti Indonesia Potret Cantik Syahnaz Sadiqah Pakai Batik, Pancarkan Pesona Istri Pejabat