Kebahagiaan Sharon Stone Miliki Roan dan Laird

Kapanlagi.com - Aktris Hollywood Sharon Stone merasa menemukan sisi kewanitaannya dengan sekali lagi mengadopsi seorang bayi lelaki. Bintang yang melejit dengan akting panasnya di BASIC INSTINCT mengadopsi Laird Vonne awal bulan ini (05/05/2005).

Aktris yang menginjak usia 47 tahun ini merasakan sesuatu yang benar-benar berbeda dari pengalaman adopsi anak pertamanya Roan tahun 2000 silam, saat masih menikah dengan Phil Bronstein.

"Aku tak bisa membayangkan memiilki pengalaman menjadi seorang ibu buat Roan, tapi memilki dua putra lebih dari sekedar kebahagiaan, dua lebih baik dan lebih rame dari satu. Aku memilki dua putra dan mereka membuat hidupku makin lengkap. Laird Vonne adalah nama tengahku dan nama bibiku."

"Aku rasa memberi seorang teman untuk Roan akan sangat menyenangkan, aku merasa beruntung saat ini, sudah waktunya Laird datang dalam hidupku, saat ini aku melalui masa yang terbaik dalam hidupku. Aku merasa lebih banyak dukungan, cinta dan kasih sayang bersama mereka," jelas Stone yang tak bisa menutupi rasa bahagianya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(fmf/rit)

Rekomendasi
Trending