Nicole Kidman Lahirkan Bayi Perempuan

Kapanlagi.com - Setelah menanti selama sembilan bulan lebih, Nicole Kidman akhirnya melahirkan seorang bayi perempuan. Ia dan suaminya, Keith Urban, merasa bersyukur bayi mereka lahir dengan selamat pada Senin (7/7) pagi di Nashville, Tennesse."Sang suami, Keith, kini berada di samping Nicole. Ibu dan bayinya dalam sangat sehat," kata juru bicara Paul Freundlich pada People.Bayi perempuan yang diberi nama Sunday Rose Kidman-Urban dengan berat 6 lbs, 7 oz ini merupakan anak pertama pasangan Nicole (41) dan Keith (40).Sebelumnya, Nicole sudah memiliki dua orang anak adopsi saat masih bersama mantan suaminya, Tom Cruise, yang diberi nama Isabella (15) dan Connor (13). 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(jj/boo)

Rekomendasi
Trending