Tom Cruise Lakukan Stunt Sendiri di 'KNIGHT & DAY'
Kapanlagi.com - Kebanyakan bintang film mungkin lebih memilih menggunakan pemeran pengganti untuk adegan berbahaya. Tapi nampaknya Tom Cruise ingin membuat perbedaan di film barunya KNIGHT & DAY. Aktor kawakan ini melakukan syuting stunt sendiri saat syuting di Austria.Seperti dikutip dari Splash News, Cruise (47) melakukan adegan penembakan, melompat ke atap dan beberapa adegan lain saat syuting dengan Cameron Diaz. Kedua bintang ini akan menuju Spanyol untuk syuting film yang diketahui sebelumnya berjudul WICHITA. Film ini sendiri kebanyakan mengambil setting di Boston.Sebelumnya, saat syuting di Boston, Cruise kerap dikunjungi istrinya Katie Holmes. Namun kabarnya ada sedikit ketegangan antara pasangan ini. Holmes dikatakan tidak senang dengan peran Cruise di gereja scientology, yang kabarnya kini banyak ditinggalkan pengikutnya.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(spl/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
