50 Cent Memprotes 'Columbia Records'

Kapanlagi.com - Rapper 50 Cent telah melayangkan protes kepada pihak Columbia Records, karena telah 'menggusur' dirinya dari label, setelah ia tertembak di tahun 2000.

Kontrak dari aktor bintang GET RICH OR DIE TRYIN' dibatalkan, setelah ia menjadi korban dari sebuah tindak kejahatan, yakni penembakan sebanyak 9 kali, yang dilakukan oleh seorang pembunuh di Queens, New York City.

Walaupun ia hampir mati karena kejadian itu, rapper itu menyatakan bahwa kehilangan kontrak menyebabkan dirinya mengalami trauma yang lebih besar, daripada tertembus peluru.

Ia mengatakan, "Hal itu bukanlah seperti saya menembak seseorang dan mereka mendengar tentang hal itu dan mereka kemudian 'membatalkan' saya. Namun, mereka 'membatalkan' kontrak saya karena saya tertembak. Jadi, saya tak hanya terluka secara fisik, sekarang ini saya bingung karena saya tak tahu lagi apakah saya mampu untuk menulis musik untuk menyambung hidup."

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(/bun)

Rekomendasi
Trending