Akui Lebaran Tahun Ini Terasa Berbeda dan Tak Akan Mudik, Ternyata Ini Alasan Kunto Aji
Diterbitkan:
Kunto Aji © KapanLagi.com/Budy Santoso
Kapanlagi.com - Tinggal hitungan hari, umat Muslim seluruh dunia akan merayakan hari raya Idul Fitri setelah berpuasa satu bulan lamanya. Umumnya, sebelum hari raya tiba, khususnya di Indonesia tradisi mudik lebaran biasa dilakukan.
Akan tetapi, hari raya Idul Fitri tahun ini, penyanyi Kunto Aji tak melakukan mudik lebaran. Hal itu dikarenakan Kunto Aji enggan berdesak-desakan dengan pemudik lain, apalagi jumlah pemudik tahun ini diperkirakan akan membludak.
Oleh karena itu, Kunto Aji dan keluarganya pun memilih untuk berlebaran di Jakarta saja.
"Nggak (mudik), karena kemaren lihat berita ada lonjakan jumlah pemudik ya akhirnya tahun ini kayaknya nggak mudik," ungkap Kunto Aji saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, belum lama ini.
Advertisement
1. Rayakan Idul Fitri di Jakarta
Pelantun lagu Rehat ini juga berujar bahwa sebagian besar keluarganya memang berada di Jakarta. Meski begitu, Kunto menjelaskan ada juga keluarganya yang berlebaran di kampung halaman.
"Ngerayain sama keluarga di Jakarta kan orangtua juga di sini," ujarnya.
"Kita udah nggak ngumpul di Jogja jadi kebagi dua, ada yang lebaran di Jakarta ada juga yang di Jogja," lanjutnya.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
2. Lebaran yang Beda
Selain itu, Kunto Aji mengatakan lebaran tahun ini baginya agak sedikit berbeda. Pasalnya, tahun ini Kunto Aji harus merayakan hari raya Idul Fitri tanpa kehadiran sang ayah yang memang sudah berpulang.
"Bedanya tahun ini bapak udah nggak ada, tahun kemaren kan bapak masih ada, mungkin itu (bedanya)," tukasnya.
Yang Ini Nggak Kalah Hot!!!
Tampil di Acara Kapanlagi Buka Bareng BRI Festival 2024, Kunto Aji Mengaku Tak Menyangka Akan Hal Ini
Vokalis Sore Band Ade Paloh Meninggal Dunia, Ucapan Duka Datang dari Berbagai Kalangan!
Kembali Digelar, KapanLagi Buka Bareng Festival 2024 Siap Temani Bulan Ramadhan Bersama Bintang Favoritmu!
Ambil Alih Job Linmas di TPS Rumahnya, Kunto Aji Bagikan Momen Kocak Saat Bertugas
Ikut Serta Dalam Pemilu 2024, Kunto Aji Malah Jadi Linmas
(Lama mendekam di dalam tahanan, badan Nikita Mirzani jadi lebih kurus sampai tulang kelihatan.)
(kpl/irf/phi)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
