Angie Hargai Apapun Keputusan Demi Kejayaan Partai

Angie Hargai Apapun Keputusan Demi Kejayaan Partai Angelina Sondakh

Kapanlagi.com - Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Demokrat dipastikan akan memecat artis Angelina Sondakh dari jabatannya sebagai Wakil Sekretaris, menyusul statusnya sebagai tersangka kasus korupsi Wisma Atlet. Selain itu Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) juga akan segera melakukan penahanan pada yang bersangkutan setelah berkas yang dibutuhkan dinyatakan lengkap.
Muhammad Kahfi Siregar, sahabatnya yang juga pengurus Divisi Komunikasi Publik, DPP Partai Demokrat, Senin (6/2/2012) siang mengungkapkan reaksi sahabatnya itu, menanggapi persoalan pemecatan dan penahanan dirinya. Angie, tampak siap berkorban demi partai yang telah membesarkan namanya itu.
"Saya serahkan sepenuhnya ke Partai Demokrat. Saya sangat menghargai keputusan apapun demi jayanya Partai Demokrat," ungkap Angelina Sondakh melalui BBM yang dikirimkan oleh Muhammad Kahfi Siregar.
Angie ditetapkan sebagai tersangka, Jumat (3/02/2012) dan dijerat Pasal 5 Ayat 2 atau Pasal 11 atau Pasal 12 huruf a, Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.
"Saya menghormati setiap langkah yang akan diambil oleh penegak hukum. Anak-anak sudah saya komunikasikan. Walaupun mereka agak terguncang, tapi saya sampaikan ke mereka bahwa mereka harus tegar. Zahwa sebagai kakak tertua harus menjaga adik-adiknya Aaliyah dan Keanu," sambung Angie dalam BBM tersebut.
"Inna lilahi wa innaillaihi rojiuun. Itu yang saya selalu katakan. Ala ya'lamu man kholaq , wa huwal latiful Qobir," sambungnya.
Hingga kini Angie pun mengaku belum menunjuk pengacara untuk mendampingi kasusnya. Dia pun belum memutuskan apakah akan menggunakan fasilitas Tim Advokasi yang ditawarkan oleh DPP Partai Demokrat.
"Belum menentukan lawyer karena saya belum menerima surat panggilan pemeriksaan," katanya.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/dar)

Rekomendasi
Trending