Anji Dikucilkan Dari Drive?
Drive + Anji
Kapanlagi.com - Keadaan tidak mengenakkan tercipta kala Anji memutuskan hengkang dari Drive, namun masih harus menjalani jadwal yang terlanjur dibuat hingga Juli mendatang. Vokalis tersebut pun lebih banyak terkucil dari band tersebut."Semua anak-anak tahu bahkan sampai kru juga tahu jadi sebenarnya Anji yang terkucilkan, gue sempat kasihan, Anji selalu duduk sendiri ya itu karena ulahnya sendiri. Kalau di panggung gak pernah kelihatan kalau kita ada masalah," kata Budi Drive dijumpai di FX Sudirman, Selasa malam (3/5/11).Dengan hengkangnya Anji yang ditenggarai karena sikap egoisnya, Budi pun lebih mengkhawatirkan penggemar Drive daripada nyawa Drive yang hilang."Yang lebih gue khawatirkan dari Anji itu di Drive Maniak (fans Drive) dan mereka banyak mempertanyakan Drive akan seperti apa setelah Anji keluar. Banyak yang bilang di facebook Drive kalau Anji engga ada bukan Drive lagi," urainya.Selain karena konflik, alasan Anji pindah label, menurut pria tersebut memang karena kontrak Anji yang telah habis. "Memang sudah habis masa kontraknya, kita pernah menawarkan ke Emotion karena dengan alasan Anji punya kontrak dengan Emotion tapi tetap gak ketemu dengan Emotion, ya akhirnya gak bisa," jelasnya.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/gum/sjw)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
