Ardina Rasti Bungkam Soal Kekerasan Yang Dilakukan Eza Gionino

Ardina Rasti Bungkam Soal Kekerasan Yang Dilakukan Eza Gionino Ardina Rasti Foto: Busan

Kapanlagi.com - Terkait kabar kekerasan yang dialami aktris cantik Ardina Rasti oleh mantan kekasihnya, Eza Gionino, Rasti tidak mau berkomentar."Aku gak mau komentar kalau soal itu," ujarnya ditemui dalam acara Piala Vidia Festival Film Indonesia 2012 di Balai Sarbini, Jakarta Selatan, Kamis (29/11).Seperti diketahui, kandasnya hubungan Rasti dan Eza sempat menjadi bahan perbincangan di berbagai media. Disinyalir sebab putus hubungan mereka karena sikap Eza yang sering melakukan tindakan kekerasan terhadap Rasti.Awalnya Rasti sangat terpukul atas masalah ini. Namun, seiring berjalannya waktu, ia mengaku sudah lebih baik. "Aku udah pulih dan nggak sedih lagi. Sekarang fokus di syuting sama penggarapan album baru," jelasnya.Selain itu, dengan kesendirian sekarang dia mengaku lebih nyaman seraya bersyukur masih banyak orang yang menyayangi dirinya."Aku sekarang udah mulai nyaman denga keadaan sekarang (jomblo). Sebenarnya sih gak sendiri juga, aku dikelilingi sama orang-orang yang masih sayang sama aku dan aku bersyukur banget," pungkasnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/pur/dis/faj)

Rekomendasi
Trending