Ayah Ayu Ting Ting Ingin Segera Timang Cucu

Ayah Ayu Ting Ting Ingin Segera Timang Cucu Ayu Ting Ting

Kapanlagi.com - Hubungan asmara antara Ayu Ting Ting dan Enji sudah mendapat lampu hijau untuk segera berlanjut ke jenjang pernikahan. Tidak heran karena ayah Ayu, Abdul Rozak, sangat berkeinginan segera menggendong cucu.
"Ayah masih muda, tapi ayah sudah mau cepet-cepet gendong cucu. Ya tapi sekarang Ayu jalanin dulu saja sama Enji. Kita kan cuma bisa berencana tapi Allah yang nentuin," kata Abdul Rozak usai menggelar pengajian sebelum berangkat haji di kediamannya di daerah Depok, Jawa Barat, Kamis (4/10).
Menanggapi keinginan sang ayah, Ayu terlihat santai. Ia pun hanya meminta doa dari semua pihak agar hubungannya dengan Enji lancar-lancar saja.
"Ya saya sih jalanin saja sama Enji. Kalau memang nanti nikah kan dikabarin, nggak akan diem-diem. Doain saja ya saya sama Enji bisa nikah dan ngasih ayah cucu," kata Ayu.
Jalinan cinta antara Ayu dan Enji memang cukup lama dan tak main-main. Maka wajar jika Ayah pelantun tembang Sik Asyik ini mantap dengan pilihan anaknya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/pur/abs/dar)

Rekomendasi
Trending