Ayu Pratiwi Grogi di Pemilihan Puteri Indonesia
Ayu Pratiwi
Foto: Wawan
Kapanlagi.com - Bicara soal akting, Ayu Pratiwi, bintang film KIAMAT SUDAH DEKAT tak perlu disangsikan lagi. Tapi tampil di ajang Pemilihan Puteri Indonesia 2009, Ayu yang mewakili Maluku Utara terlihat grogi saat ditanya Dewan Juri tentang apa yang menarik dari dirinya."Saya belum siap dengan pertanyaan itu," aku pemilik nama lengkap Ayu Pratiwi ini saat disambangi di Aula Sasono Wiwoho dalam acara Welcome Dinner Pemilihan Puteri Indonesia 2009, Kamis (01/10)."Mungkin untuk bisa menjadi bintang sinetron atau film selama orang itu bisa akting kesempatannya sangat terbuka, tapi untuk berkesempatan menjadi Puteri Indonesia tidak semua orang bisa, karena kita harus punya syarat 3B, yaitu beauty, brain, dan behaviour," lanjutnya.Tapi, dengan kejadian itu Ayu tak berpatah arang. Baginya ini akan menjadi bahan pembelajaran untuk memotivasi dirinya agar lebih maju lagi.Ayu mengakui kalau akting hanya sebagian dari hobinya. Andai ia terpilih menjadi Puteri Indonesia, meninggalkan akting tidaklah masalah. Dia akan menjalani tugasnya sebagai Puteri Indonesia selama setahun secara baik. "Setelah itu balik lagi ke dunia akting," ungkap dara kelahiran Jakarta, 23 Mei 1987 ini.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/wwn/npy)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
