Brisia Jodie Akui Nyaris Putus dengan Julian Jacob Jelang Ulang Tahunnya
Diterbitkan:
Brisia Jodie © KapanLagi.com®/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Brisia Jodie baru saja berulang tahun yang ke-25 pada 30 Maret lalu. Ia pun sangat senang karena mendapat banyak kejutan dan kado dari keluarga dan teman-temannya tepat di hari ulang tahunnya.
"Karena sempat di-surprise juga kan, aku sama sekali nggak tahu bahwa yang surprise ramai banget. Dapat kado banyak, aku dikasih kaus sama Teh Ocha (Rossa), Julian kasih otopet, senang banget sih ulang tahun terindah dalam hidup aku," ujar Brisia Jodie saat ditemui di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (2/4).
Advertisement
1. Punya Kutukan Saat Ulang Tahun
Brisia Jodie pun merasakan ulang tahun terindah di tahun ini lantaran di tahun-tahun sebelumnya, ia tak pernah punya pacar saat ulang tahun. Karena itulah nggak heran kalau Jodie merasa seperti memiliki kutukan di hari ulang tahunnya.
"Sebelumnya nggak pernah punya pacar waktu aku ulang tahun. Aku pikir itu kutukan, ulang tahun kok nggak pernah punya pacar ini kenapa? Selalu putus entah H-1 atau H-2 itu selalu putus," ungkapnya.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
2. Nyaris Putus dengan Julian Jacob
Bahkan jelang ulang tahunnya kali ini, Jodie pun nyaris putus dengan Julian Jacob. Mereka sempat bertengkar. Namun akhirnya Jodie bisa melawan kutukan tersebut dan bisa merayakan ulang tahun bersama sang pacar.
"Kemarin juga sempat mau putus tapi nggak tahu kenapa nggak jadi. Akhirnya dia (Julian) memecahkan rekor, pas aku ulang tahun aku tetap punya pacar. Berantem dulu kan. Nggak ngerti lagi deh. Terus aku bilang sama mama, 'Ma ini kayaknya kutukan deh. Soalnya aku kayaknya udah males deh terus yaudah lah ulang tahun jomblo aja.' Ternyata nggak (putus), hehe," jelasnya.
3. Bahagia
Pelantun Dengan Caraku itu pun mengaku sangat bahagia bisa merayakan ulang tahun dengan Julian Jacob karena sudah dekat juga dengan keluarganya.
"Luar biasa sih. Maksudnya ya happy banget karena dia dekat sama keluarga aku jadi aku bahagia," pungkasnya.
Seputar Brisia Jodie:
Brisia Jodie Sempat Tak Menyangka Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Akan Menikah
Brisia Jodie Kenang Pengalaman Dibully Sejak Kecil Lewat Podcast K-Talk Palu
Julian Jacob Sudah Pernah Ajak Brisia Jodie Nikah
Persembahkan Buat Ibu, Brisia Jodie Bakal Gelar Konser Tunggal Pertamanya
Brisia Jodie Siap Gelar Konser Tunggal di Tengah Pandemi, Dipersembahkan Untuk Sang Ibu
(Lama mendekam di dalam tahanan, badan Nikita Mirzani jadi lebih kurus sampai tulang kelihatan.)
Berita Foto
(kpl/rhm/sry)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
