Cak Nun: Noe Bakal Nikahi Gadis Sulawesi
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Vokalis Letto, Noe tak lama lagi bakal melepas masa lajang. Siapa dara bakal dipersunting Noe sampai saat ini masih belum begitu jelas. Tapi menurut Emha Ainun Nadjib, ayah Noe, gadis tersebut berasal dari Sulawesi. "Kalau pingin tahu detailnya tanya langsung saja sama yang akan berbahagia," saran budayawan yang akrab disapa Cak Nun ini. Seperti diungkapkan Cak Nun, nanti pada tanggal 18 akan ada acara keluarga untuk bertemu dengan keluarga calon besan untuk membicarakan dan memperundingkan hari, tanggal, dan bulan yang tepat buat menggelar hajatan."Kalau bagi saya, ini seperti mimpi, karena sudah lama saya ingin Noe segera berumah tangga, tapi hak prerogatif ada di tangan ibunya, baru anaknya, lalu besan. Kalau saya hanya sisa–sisanya," ujar Cak Nun usai menghadiri peluncuran buku MENGAKAR KE BUMI MENGGAPAI LANGIT, sebuah kumpulan puisi karya Taufik Ismail dari tahun 1953 – 2006 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Rabu (14/5). "Noe bagi saya itu teman diskusi, bukan hanya sekedar hubungan antara bapak dan anak. Dan sekarang–sekarang ini hubungan kita ini semakin intensif sejak dia menjadi artis dibandingkan dulu. Mungkin karena sudah jadi artis itu problem yang muncul makin banyak," ungkap suami Novia Kolopaking ini.
(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)
(kpl/buj/tri)
Editor KapanLagi.com
Advertisement
-
Fashion Selebriti Indonesia Potret Cantik Syahnaz Sadiqah Pakai Batik, Pancarkan Pesona Istri Pejabat