Chico Jericho: Mbah Surip Patut Jadi Panutan
Chico Jericho
Foto: Deni
Kapanlagi.com - Sosok serta karya almarhum Mbah Surip yang fenomenal memberikan kesan tersendiri bagi orang yang melihatnya. Salah satunya Chico Jericho. Pesinetron ini mengaku kagum dengan sosok Mbah Surip yang bersahaja. Bahkan tetap low profile saat mendadak jadi tenar. "Beliau sudah layaknya dijadikan panutan bagi siapa pun yang mau terjun ke dunia entertainment. Beliau tetap rendah diri namun menghasilkan karya yang apik bagi masyarakat," katanya, Selasa (4/8).Lebih lanjut dikatakan karya yang sangat ia ingat adalah lagu Tak Gendong. Lagu yang kini dikenal dari anak-anak hingga orang dewasa ini memang menjadi fenomenal di dunia musik sehingga di telinga pun sudah tak asing lagi. Saat disinggung apa yang akan ia lakukan bila Mbah Surip belum meninggal? Dengan cepat pacar Laudya Chintya Bella menjawab. "Saya pengen salaman dan ngobrol kalau ketemu, tapi kesempatan itu sekarang sudah nggak kesampaian," ucapnya lagi lalu menyanyikan sepenggal lagu Tak Gendong.   Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/buj/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
