Choky Sitohang: Perkembangan Bahasa Inggris Pesat
Choky Sitohang
Foto: Hendra Gunawan
Kapanlagi.com - Sebagai brand Ambassador lembaga kursus EF (English First), Choky Shitohang menganggap perkembangan bahasa Inggris saat ini lebih pesat daripada waktu ia sekolah. Saat ini bahasa Inggris sudah maju dengan dukungan sistem yang baik."Perkembangan bahasa inggris sekarang jauh lebih hebat ketimbang waktu saya masih sekolah, yang sekarang udah maju sekali. Sekarang udah banyak program-program bimbingan belajar bahasa inggris ditambah lagi dengan dukungan orangtua karena bahasa inggris adalah bahasa universal, banyak melatih kita tentang kedisplinan dan lain-lain.Terlebih jika nantinya anak itu menjadi besar dan bekerja sebagai seorang publik speaking. Karena sebagai publik speaking ada message yang harus disampaikan agar lebih tepat sampai besarnya. Dan seperti saya ini masih banyak belajar," ujarnya ketika ditemui di grand final Spelling Bee 2010 EF di Gedung Dhanapala, Jakarta Pusat.Choky mengaku tidak pernah kesulitan menjawab pertanyaan anak-anak EF dengan menggunakan bahasa Inggris. Untungnya mereka tidak bertanya mengenai hal-hal berat seperti politik, ekonomi atau hukum."Untungnya tidak, karena mereka tidak pernah mempertanyakan masalah politik, ekonomi maupun hukum. Karena menurut saya itu adalah sulit," ungkapnya.Menurut Choky, bahasa inggris penting karena merupakan bahasa yang digunakan seluruh dunia. Apalagi dengan perkembangan budaya dan juga internet."Sangat penting banget, karena bahasa itu umum digunakan seluruh dunia tapi kita harus mempelajari culture apalagi internet semua pasti ada bahas inggrisnya, kalau kita ga tau justru kita akan tersesat di sana untuk itu pentingnya belajar bahasa inggris," pungkasnya.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/hen/sjw)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
