Cut Tary dan Suami Sudah Tidak Tinggal Serumah

Cut Tary dan Suami Sudah Tidak Tinggal Serumah Cut Tary - Johannes Jusuf Subrata

Kapanlagi.com - Suami Cut Tary, Ricco Tirtaputra Gani atau Johannes Jusuf Subrata rupanya sudah lama tidak pulang ke rumah mereka di Jalan Kalimalang, Pondok Kelapa, Jakarta Timur. Mereka sudah lama tidak tinggal serumah, meski tidak diketahui kapan pastinya.
Kabar tersebut mengamini adanya gugatan cerai dalam rumah tangga mereka. "Bapak sudah jarang pulang ke rumah kok," ujar salah seorang asisten rumah tangga Cut Tary, saat ditemui di rumahnya, Sabtu (4/1).
Kabar Tary dan Jusuf tinggal terpisah juga disampaikan oleh tetangga depan rumah wanita yang pernah mengakui skandalnya dengan Ariel itu. Perempuan yang menolak menyebut namanya itu, mengaku lama tidak melihat keberadaan Jusuf.



"Iya, saya sudah lama banget nggak ngeliat, dia jarang pulang juga," katanya.
Rumah itu sekarang ini ditempati oleh Tary beserta anaknya, Sidney Azkassyah. "Yang tinggal di sini ibu, kakak, baby sitter, anak Mba Cut Tary dan saya," pungkasnya.
Ricco Tirtaputra Gani atau Johannes Jusuf Subrata menggugat cerai Cut Tary dengan nomor perkara 3451/Pdt.G/2013/PA.JT. Gugatan diajukan ke Pengadilan Agama Jakarta Timur pada 18 Desember 2013.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/aal/uji/dar)

Rekomendasi
Trending