Cynthiara Alona: Status Produser kan Cuma di Kantor!

Cynthiara Alona: Status Produser kan Cuma di Kantor! Cynthiara Alona Foto: Acat

Kapanlagi.com - Walaupun Cynthiara Alona saat ini menyandang predikat sebaai produser musik, namun hal itu tidak menghalangi hubungan persahabatan yang dijalinnya bersama para musisi. Dia bahkan menegaskan bahwa status produser itu hanya berlaku di kantor.Karena prinsipnya tersebut, maka dia pun senantiasa mendukung para musisi yang dibawahinya. Hal itu pula yang dilakukannya saat ditemui di Kafe Kopi Merah beberapa waktu lalu. Saat itu, Cynthiara sedang memberikan dukungan untuk band Zeevo yang sedang tampil."Ada perform kita di undangan, sekarang juga lagi promo dan sempetin main di sini," ungkap Fiyan, vokalis Zeevo saat ditemui di Kafe Kopi Merah, Jalan Cipete Raya, Jakarta Selatan pada Kamis (27/10) malam.Zeevo yang saat itu bersama Cynthiara pun tampak sangat kompak dalam hal memberi dukungan. Hal itu diperjelas dengan ungkapan Cynthiara yang menyatakan bahwa dirinya memang sengaja menyediakan waktu luang untuk rekan-rekannya di Zeevo."Aku sempatin karena tempatnya masih dalam Jakarta jadi aku sempet-sempetin datang untuk support mereka, kalau di kantor saya produser tapi kalau di luar kita temanan," imbuh Cynthiara.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/ris)

Rekomendasi
Trending