Daftar Lengkap Indonesian Television Awards 2020, Hadirkan 2 Kategori Baru

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Daftar Lengkap Indonesian Television Awards 2020, Hadirkan 2 Kategori Baru
credit: instagram.com/indonesiantvawards

Kapanlagi.com - Ajang penghargaan terbesar bagi para insan pertelevisian, Indonesian Television Awards (ITA) akan segera hadir kembali. Memasuki tahun ke-5 penyelenggaraan, kali ini ITA menyajikan 12 kategori penghargaan yang terdiri atas 8 program televisi dan 4 individu. Untuk tahun ini, ada kategori baru yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, yakni News Siang dan Publik Figur Inspiratif.

Penilaian dari tiap nominee diambil berdasarkan hasil survey yang dilakukan tim Roy Morgan Research dan melibatkan responden di 28 kota dari 17 provinsi Indonesia. Sepanjang proses survey, protokol kesehatan covid-19 juga diterapkan sesuai anjuran pemerintah untuk menjaga keamanan.

Roy Morgan Research sendiri merupakan lembaga survei independen dari Australia yang sudah berada di Indonesia sejak 2004. Survei dilakukan langsung ke penonton televisi untuk mengetahui program acara televisi yang menjadi favorit mereka, dilihat dari top of mind (yang diingat secara spontan) oleh pemirsa. Para nominee sendiri program-program yang tayang di periode 01 Juli 2019 hingga 30 Juni 2020.

"Metodologi yang dipakai tidak jauh berbeda dari tahun sebelumnya. Cara kita mengambil sampel tidak banyak berubah. Tetap dari rumah ke rumah dan interview. Kita tanyakan program terfavorit. Dan itulah yang keluar. Kesulitan  mendapatkan responden kita selalu berusaha interview diluar rumah jaga jarak," ungkap Ira Soekirman selaku Direktur Utama Roy Morgan Research.

1. Perhitungan Jumlah Voting yang Akurat

credit: instagram.com/indonesiantvawards

Para pemirsa sendiri bisa menyumbangkan suara mereka (vote) via sosial media Facebook dan Instagram, website resmi Indonesian Television Awards dan juga aplikasi RCTI+. Perhitungan votingnya sendiri dilakukan oleh tim yang sudah ahli dalam bidangnya guna menjaga akurasi perhitungan serta validasi data voters

Hasil voting nantinya akan diumumkan pada acara Malam Puncak Indonesian Television Awards yang jatuh pada 25 September 2020 mendatang.

"Indonesian Television Awards merupakan refleksi dari program yang menjadi pilihan pemirsa televisi dan persepsi terhadap figur-figur di layar televisi Indonesia sepanjang tahun 2019-2020. Hasil karya insan pertelevisian Indonesia yang bukan dinilai dari rating tapi dari segi ketertarikan atau minat pemirsa. Tentunya ITA 2020 diharapkan akan menjadi pemacu para insan pertelevisian untuk terus menghasilkan kreativitas terbaik di dunia pertelevisian Indonesia," tutur Dini Putri, Programming & Acquisition Director RCTI.

Ruben Onsu ditunjuk jadi salah satu nominee yang masuk dalam kategori Pembawa Acara TV Terpopuler. Sementara itu, program Brownis yang dibawakan suami dari Sarwendah itu juga masuk dalam kategori Program Non Prime Time Non Drama Terpopuler.

"Buat saya sendiri sebagai pelaku seni, menunggu awarding seperti ini karena ini salah satu untuk apresiasi kami selain individu tapi ke programnya," ungkap Ruben.

(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

2. Nominasi Indonesian Television Awards 2020

credit: instagram.com/indonesiantvawards

Program Prime Time Drama Terpopuler
Dunia Terbalik (RCTI)
Putri untuk Pangeran (RCTI)
Samudra Cinta (SCTV)
Suara Hati Istri (Indosiar)
Tukang Ojek Pengkolan (RCTI)

Program Non Prime Time Drama Terpopuler
FTV Pagi (SCTV)
FTV Siang (SCTV)
Kisah Nyata (Indosiar)
Suara Hati Istri (Indosiar)
Pintu Berkah (Indosiar)

Program Prime Time Non Drama Terpopuler
Bedah Rumah (GTV)
Hitam Putih (Trans7)
Ini Talkshow (NET.)
Opera Van Java (Trans7)
On The Spot (Trans7)
   
Program Akhir Pekan Terpopuler
Brownis Jalan Jalan (Trans TV)
Janji Suci Raffi & Gigi (Trans TV)
Mancing Mania (Trans7)
Master Chef Indonesia Musim 6 (RCTI)
My Trip My Adventure (Trans TV)

Program Ramadan Non Drama Terpopuler
Beraksi di Rumah Saja (Indosiar)
Hafiz Indonesia 2020 (RCTI)
Ini Ramadan (NET.)
Pesbukers Ramadan (antv)
Sahur Segerrr (Trans7)
    
Program Ramadan Drama Terpopuler
Amanah Wali 4 (RCTI)
Banyak Jalan Menuju Rhoma Tingkat 2 (Indosiar)
Insya Allah Surga (SCTV)
Para Pencari Tuhan Jilid 13: Masjid Sengketa (SCTV)
Preman Pensiun 4 (RCTI)

Pembawa Acara Televisi Terpopuler
Deddy Corbuzier—Hitam Putih (Trans7)
Najwa Shihab—Mata Najwa (Trans7)
Raffi Ahmad—Okay Bos (Trans7)
Ruben Onsu—Brownis (Trans TV)
Sule—Ini Talkshow (NET.)
    
Aktris Sinetron Terpopuler
Haico Van der Veken—Samudra Cinta (SCTV)
Irish Bella—Cinta Suci (SCTV)
Mieke Amalia—Dunia Terbalik (RCTI)
Ranty Maria—Putri Untuk Pangeran (RCTI)
Sandrinna Michelle—Dari Jendela SMP (SCTV)

Publik Figur Inspiratif Terpopuler
Andy F. Noya—Kick Andy (Metro TV)
Baim Wong—Keluarga Bosque (Trans TV)
Deddy Corbuzier—Hitam Putih (Trans7)
Najwa Shihab—Mata Najwa (Trans7)
Raffi Ahmad—Okay Bos (Trans7)
    
Aktor Sinetron Terpopuler
Agus Kuncoro—Dunia Terbalik (RCTI)
Ammar Zoni—Cinta Suci (SCTV)
Dude Harlino—Samudra Cinta (SCTV)
Rangga Azof—Samudra Cinta (SCTV)
Verrell Bramasta—Putri Untuk Pangeran (RCTI)

Program Non Prime Time Non Drama Terpopuler
Brownis (Trans TV)
Si Bolang (Bocah Petualang) (Trans 7)
Dahsyatnya 2020 (RCTI)
Silet (RCTI)
Insert Pagi (Trans TV)
    
Program News Siang Terpopuler
Fokus (Indosiar)
Kabar Siang (tvOne)
Liputan 6 Siang (SCTV)
Seputar iNews Siang (RCTI)
Patroli (Indosiar)

Rekomendasi
Trending