Kapanlagi.com - Kesha Ratuliu termasuk selebritis yang sangat aktif menggunakan media sosial. Nggak cuma sekedar posting foto atau video tentang dirinya, Kesha juga sering membalas beragam komentar netizen.
Selasa, (2/6) kemarin Kesha Ratuliu memosting video ketika seru-seruan mendandani sang suami. Tapi bukan soal konten yang ia unggah, Kesha justru mendapat komentar soal penampilannya yang dinilai terlihat lebih dewasa.
Tak tinggal diam, Kesha langsung membalas komentar netizen tersebut dengan kalimat menohok.
instagram.com/kesharatuliu05
"Kesha kok kaya buibu yah," tulis seorang netizen.Kesha Ratuliu yang selama ini dikenal berani bicara ketika mendapat kritikan pedas pun kembali mengutarakan pendapatnya setelah menerima komentar tersebut.
"Udah cocok jadi ibu rumah tangga? Gitu kali ya," kata Kesha membalas komentar netizen tersebut.
Kala itu ia menanggapinya dengan mengunggah beberapa foto yang menunjukkan wajah polosnya tanpa make up. Keponakan Mona Ratuliu ini juga mengungkapkan isi hatinya.
instagram.com/kesharatuliu05
"Situasi kayak gini seharusnya orang-orang tuh saling support dan membantu. Tapi kok masih ada aja ya orang yang gak menghargai sesama? Aku lah contohnya. Hari ini banyak posting kelihatan jerawatnya, terus banyak yang komen: 'Kok bisa jerawatan?', 'Ih gak malu ya jerawatan?'. JAWABANNYA ADALAH AKU MANUSIA DAN AKU PUNYA HORMON MAKANYA NI JERAWAT ADA! Zbl, aku tuh lagi di posisi di mana muak banget sama orang-orang yang menyalahgunakan sosial media untuk jadi tempat pem-bully-an," tulis Kesha.
(kpl/lou)