Dikabarkan Pacaran, Ini yang Bikin Canti Tachril Nyaman dengan Adipati Dolken
Diterbitkan:
Adipati Dolken - Canti Tachril © instagram.com/adipati/cantitachril
Kapanlagi.com - Sejak awal Februari ini, Adipati Dolken kerap mengunggah foto kedekatan dengan seorang wanita cantik bernama Canti Tachril di sosial media Instagram. Netizen pun langsung berspekulasi bila keduanya tengah menjalin hubungan asmara.
Saat ditanya apakah memang sedang berpacaran dengan Adipati Dolken, Canti Tachril menjawab bila mereka hanya berteman. Namun jika jawabannya tidak dipercaya, ia memilih menyerahkan kepada setiap individu yang melihat.
Advertisement
1. Seperti Bercermin
Canti Tachril merupakan aktris pendatang baru di industri perfilman tanah air. Ia mengenal Adipati Dolken sejak beberapa bulan lalu saat melakoni proses syuting film #TEMANTAPIMENIKAH 2. Lantas, apa yang membuatnya dekat dengan Adipati?
"Aku tuh kayak lagi bercermin kalau sama dia. Tiap ngobrol tuh aku kayak lagi bercermin. Sering sharing, lumayan (dekat)," kata Canti ditemui saat hadiri gala premiere #TEMANTAPIMENIKAH 2 di Plaza Indonesia, kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (23/2) kemarin.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
2. Santai Tanggapi Reaksi Orang
Karena unggahan foto bersama Adipati Dolken, banyak yang kemudian menjodoh-jodohkan sang aktor dengan Canti Tachril. Seperti apa mantan penyiar radio ini menanggapinya?
"Ya santai aja orang yang ngejalani juga aku sama Dodot sendiri. Kalau di-compare sama orang lain bakal stres karena nggak bakal gimana-gimana," tutup wanita kelahiran 1994 ini.
Seputar Adipati Dolken:
Unggah Foto Berdua di Instagram, Canti Tachril dan Adipati Dolken Kompak Beri Jawaban Ini
Seminggu Sebelum Sekuelnya Rilis di Bioskop, '#TEMANTAPIMENIKAH' Bisa Diakses Gratis via YouTube
Lagi Dekat, Adipati Dolken Ungkap Kebiasaan Mawar De Jongh yang Suka Minta Maaf
Gantikan Posisi di '#TEMANTAPIMENIKAH 2', Mawar De Jongh Belum Ada Obrolan dengan Vanesha Prescilla
Film '#TEMANTAPIMENIKAH 2' Gelar Konser Bareng Musisi Indie, Adipati Dolken Bakal Nyanyi?
(Lama mendekam di dalam tahanan, badan Nikita Mirzani jadi lebih kurus sampai tulang kelihatan.)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
