Dorce Gamalama Launching 11 Album
Kapanlagi.com - Artis serba bisa Dorce Gamalama tak pernah puas dalam mengeluarkan album. Setelah tahun 2006 lalu memecahkan rekor MURI dengan mengeluarkan album sekaligus sembilan, kini presenter yang akrab disapa bunda itu kembali mengeluarkan album dalam jumlah banyak. Kali ini Dorce mengeluarkan album sekaligus 11.
"Album ini saya persembahkan dan kerjasama dengan teman-teman penyanyi lama yang sudah terlupakan. Selain itu dalam 11 album ini juga terdapat berbagai macam irama musik dari mulai dangdut, reggae, rock, pop,melayu dan lain sebagainya," kata Dorce kepada Kapanlagi saat ditemui usai launching albumnya di hotel Atlet Century Park, Jakarta, Minggu kemarin.
Dalam kesempatan itu Dorce juga berniat membantu para pemusik yang sudah terlupakan dan sakit-sakitan. Menurut presenter acara "Dorce Show" ini, banyak para penyanyi yang belum mendapatkan bantuan. Dorce menyebut nama Lilies Suryani dan Gesang.
"Mereka pernah berjaya di masanya. Kalau bukan kita siapa lagi yang membantu mereka. Untuk Lilies yang saat ini sedang terbaring sakit, dia juga ikut menyumbangkan untuk album ini. Mudah-mudahan ada sebagian masyarakat musik yang peduli," kata Dorce.
Advertisement
Dalam waktu yang tidak terlalu lama lagi, Dorce juga akan membuat sebuah rekor baru dengan mengeluarkan album yang banyak lagunya sekitar 1000 lagu. "Kita lihat saja nanti. Pokoknya dalam waktu dekat ini," kata Dorce.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kl/fia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
