Dorce Gamalama Percaya Doa Anak Yatim

Dorce Gamalama Percaya Doa Anak Yatim Dorce Gamalama

Kapanlagi.com - Seakan-akan sudah jadi kebiasaan Dorce Gamalama untuk mengajak anak yatim kala bahagia. Seperti yang terjadi Rabu (9/9) kemarin. Menyambut tanggal istimewa 09/09/09, Dorce meluncurkan 9 album sekaligus yang diproduseri dari 9 artis asuhannya. Dan untuk merayakannya, bukan pesta besar yang digelar. Melainkan acara berbuka bersama anak yatim piatu yang berada di yayasan miliknya. "Sebenarnya dalam setahun ada 4 kali saya untuk anak-anak yatim yaitu Tahun Baru, Lebaran, Ulang Tahun, dan 1 Muharam. Buat saya memberikan anak yatim itu nazar. Anak yatim piatu itu adalah rezeki dan saya percaya dengan doa anak yatim piatu. Tanpa doa mereka saya tidak akan bisa berdiri di sini," kata Dorce.Ditemui usai buka bersama di Yayasan Halimatul Sa'diah, kawasan Jati Bening, Bekasi, musisi bersuara khas ini mengungkapkan jika pemilihan tanggal istimewa untuk membuat hajatnya memang disengaja. Dorce percaya dengan 'kekuatan' angka sembilan."Saya percaya sama 999 itu karena Asmaul Husna, saya percaya sama Allah, kalau feng shui nggak. Tapi saya bersyukur karena di tahun 2009 ini berkah buat saya karena banyak pekerjaan yang saya dapatkan," ujarnya.Pun begitu, Dorce tidak mau terlena dengan pemahaman kebanyakan orang. Buktinya sampai saat ini ia masih belum juga menemukan pendamping hidup. "Saya menjalani hidup apa adanya aja, nikmati aja. Hidup saya selalu mensyukuri biar ada kenikmatan tersendiri. Buat saya yayasan yang saya punya itu teman hidup saya," pungkasnya.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/boo)

Rekomendasi
Trending