Kapanlagi.com - Setelah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, SERIBU KALI CINTA THE SERIES episode 5 kedatangan pasangan yang tak kalah fenomenal. Di program yang terinspirasi dari lagu baru Christie dengan judul yang itu, pasangan Dude Harlino dan Alyssa Soebandono siap mengungkap kisah cintanya.
Di episode 5 yang tayang pada tanggal 3 Maret 2021 nanti, Dude Herlino dan Alyssa Soebandono akan menceritakan masa-masa awal pertemuannya dengan calon istri, yang tak lain adalah Alyssa.
©KapanLagi.com
Diceritakan, pertemuan pertama mereka terjadi di tahun 2004 silam. Saat itu, Icha sapaan Alyssa Soebandono menjadi bintang tamu di sinetron yang dibintangi oleh Dude Harlino. Saat itu, Icha masih duduk di bangku SMP sedangkan Dude Herlino sudah di usia 20-an.Setelah itu, mereka kembali bertemu di judul sinetron yang sama. Bahkan, di beberapa sinetron tersebut, mereka diplot sebagai pasangan kekasih. Dan sejak saat itu, mereka pun mulai saling berkomunikasi satu sama lain dan kedekatan mulai terjalin.
Dude mengungkapkan, saat berada di luar negeri, ia sama sekali tak berkomunikasi dengan Icha. Dan mereka baru kembali saling komunikasi saat Icha sudah berada di Indonesia.
Nah, untuk lebih lengkapnya, jangan lupa nonton SERIBU KALI CINTA THE SERIES episode 5, yang akan tayang pada tanggal 3 Maret 2021, di kanal youtube ataupun vidio KapanLagidotcom.
(kpl/dwn)