Helsi Herlinda, Hamil Tetap Puasa
Helsi Herlinda @ Foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Pesinetron Helsi Herlinda tengah hamil dua bulan. Kehamilan kedua Helsi ini sempat membuat dirinya terkejut. Pasalnya, Helsi tidak merasakan ada tanda-tanda kehamilan, mengingat usia Helsi yang memasuki 37 tahun."Tahu sudah hamil sudah sudah dua bulan, sempet nggak ngeh. Karena syuting balik malem. Ngerasa mualnya itu malam, pikirnya masuk angin. Yang pertama malah ngeh itu temen-temen artis dan lokasi syuting," kisahnya di hotel Ambara, Jaksel, Selasa (16/8) kemarin, saat buka puasa bersama anak yatim.Berbeda dengan wanita hamil kebanyakan, aktris yang selalu berperan antagonis ini mendapat berkah di bulan Ramadhan tahun ini hamil. Meski dalam kondisi hamil dirinya tetap menjalankan ibadah puasa."Saya ga ngidam padahal kepengen ngidam. Cuman kayaknya menyenangkan banget hamil yang ini. Dan ini malah lebih serunya adalah hamil tetep puasa. Tapi kayaknya baby aku malah seneng aku puasa. Lebih asik. Jadi ya dinikmatin aja," papar Helsi yang menginginkan anak cowok untuk anak keduanya ini. Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/dew)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
