Indahnya Perbedaan, Shafa Harris Ajak Bastian Steel Ikut Rayakan Lebaran
Diterbitkan:
Shafa Harris - Bastian Steel ©KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Hubungan asmara antara Bastian Steel dengan Shafa Harris dilandasi oleh perbedaan agama. Meski begitu, keluarga Shafa terutama dari pihak ibunya yakni Sarita Abdul Mukti, tak mempermasalahkan hal tersebut.
"Nggak lah (mempermasalahkan agama). Kita mikirnya udah luas, ngapain gitu dibahas. Kalau pun kita nggak bisa bersama tetap saling support," kata Bastian ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (21/5/2020).
Advertisement
1. Ikut Lebaran
Minggu besok (24/5/2020) seluruh umat muslim menyambut hari raya Idul Fitri setelah satu bulan penuh jalani puasa. Meski berbeda agama, Shafa Harris tetap mengundang Bastian untuk ikut merayakan momen kemenangan di rumahnya.
"Akan datang ke sana (rumah Shafa). Dia kemarin udah nelepon," tutur pelantun tembang Lelah ini.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Ingin Nikah Muda?
Tak terasa sudah satu tahu Bastian Steel pacari Shafa Harris. Saat ditanya apakah ingin menikah muda, cowok yang akrab disapa Babas ini dengan tegas mengatakan tidak. Kenapa?
"Wah masih jauh lah bro. Sekarang masih muda, masih jalanin aja, saling support. Karena nikah itu urusan sekali seumur hidup, jangan main-main. Moril dan tabungan harus siap," tandas Bastian.
Sudah Baca Yang Ini?
Diduga Putus Karena Shafa Harris Blokir Instagram Bastian Steel, Ini Fakta Sebenarnya
Belum Genap 20 Tahun, 7 Seleb Cantik Ini Penampilannya Dianggap Bak Orang Dewasa
Sarita Abdul Mukti Posting Foto Saat Masih Muda, Nggak Kalah Cantik dari Anak-Anaknya
Pasca Berpisah Dengan Faisal Harris, Sarita Abdul Mukti Buka Hati Untuk Pria Baru, Dapat 'Wejangan' Dari Anak-Anaknya
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/abs/dwn)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
