Interaksi dengan Dinda Hauw di Sosmed Bikin Netizen Gerah, Begini Komentar Rey Mbayang
Diperbarui: Diterbitkan:
Dinda Hauw dan Rey Mbayang (credit: instagram @dindahw)
Kapanlagi.com - Pemain film dan sinetron Dinda Hauw resmi dipersunting penyanyi Rey Mbayang pada 10 Juli kemarin. Setelah menikah melalui proses taaruf, keduanya pun tak malu mengungkap kedekatan di sosial media Instagram.
Ada yang gemas dengan interaksi Dinda dan Rey. Namun ada pula yang gerah dengan pengantin baru ini karena apa yang mereka umbar patutnya hanya untuk konsumsi pribadi.
Advertisement
1. Asal Bukan Aib
Saat ditanya perihal pro kontra mengenai apa yang tertuang di feed, stories maupun kolom komentar Instagram, Rey Mbayang mengaku santai saja karena itu bentuk rasa bahagia memiliki istri. Asalkan bukan hal buruk yang diumbar-umbar tanpa tanggung jawab.
"Sebenarnya kalau soal mengumbar-umbar, namanya manusia kalau lagi bahagia ya nggak papa, asalkan bukan aib (yang diumbar). Cuma memang mungkin pernikahan aku sama Dinda banyak disorot, jadi apa yang kita lakukan langsung di-up (akun) sosial media yang followernya banyak," kata Rey ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (14/7/2020).
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Hati yang Baik
Lebih lanjut, salah satu personel grup vokal Adam ini mengatakan bila warganet tak akan sampai gerah jika mereka berpikir positif. Karena interaksi Rey dan Dinda hanya sebatas menunjukkan proses penerimaan diri masing-masing.
"Padahal kita nggak ada niat untuk membuat perpecahan. Kalau orang hatinya baik, ya akan menganggap pernikahan itu enak ya, apalagi taaruf. Kalau orang hatinya nggak baik, justru apaan sih kayak gini-gini di-posting. Mau sebaik apa juga diomongin," tandas cowok berusia 21 tahun ini.
Baca Ini Yuk
Terungkap! Dinda Hauw Nggak Bisa Masak Mie Instan Ternyata Cuma Prank
Ramai Dinda Hauw Tak Bisa Masak Mie Instan, Netizen Langsung Sandingkan dengan Nia Ramadhani
Rey Mbayang Pamer Selfie Mesra Pengantin Baru, Sebut Dinda Hauw Wanita Hebat
Masa Lalu Dinda Hauw Pernah Pacaran 7 Tahun Jadi Cibiran, Rey Mbayang Buka Suara
Viral Dinda Hauw Tak Bisa Masak Mie Instan, Rizky Billar: Itu Seiring Berjalannya Waktu Kok
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
(kpl/abs/nda)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
