Jelang Kuliah ke Inggris, Maudy Ayunda Stress?
Diterbitkan
Maudy Ayunda foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Kurang lebih dua bulan lagi atau tepatnya 4 Oktober 2013, Maudy Ayunda akan bertolak ke Inggris untuk melanjutkan studi S1 nya di Universitas Oxford selama tiga tahun. Maudy pun mengaku stress mengurus segala persiapan untuk ke Inggris.
"Aku agak stress harus ngurus student visa, trus poundsterling yang lagi naik. Mau ga mau kan aku harus tukar uang," ungkap Maudy saat ditemui di Bebop Studio kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (28/8).

Namun, Maudy tak merasa beban karena menurutnya ini adalah sebuah konsekuensi yang harus diterima ketika memutuskan untuk kuliah di luar negeri.
Melihat perjuangannya yang tak ringan untuk persiapan kuliahnya, Maudy tak ingin main-main saat menjalani kuliahnya nanti. Tak seperti kebanyakan pelajar yang akan menggunakan waktu luang di sana untuk bekerja sampingan, pemain film REFRAIN itu justru akan memanfaatkan waktu luangnya untuk kegiatan yang dapat menyalurkan hobinya.
"Aku akan fokus kuliah karena aku ga bisa belajar sambil bekerja. Jadi ya aku fokus kuliah. Paling aku ingin ikut eksrakurikuler di sana yang berbau musik dan hobi aku," tandasnya.
Â
#Yang Unik Dari Seluruh Dunia:
Desain Ruang Kerja Paling Keren di Dunia!
Hiyaiks, Ini Hewan-Hewan Paling Jorok di Dunia!
Lucunya, Anjing-Anjing Besar Ini Bertingkah Konyol
10 Kota di Indonesia Ini 'Penghasil' Gadis Cantik, Setuju?
Jalur Kereta Api Paling Luar Biasa Yang Pernah Ada!
Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/pur/aia)
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
More Stories
Advertisement
Advertisement
