Jill Gladys Serius Balik ke Entertainment

Penulis: Darmadi Sasongko

Diterbitkan:

Jill Gladys Serius Balik ke Entertainment Jill Gladys

Kapanlagi.com - Lebih dari setahun artis Jill Gladys vakum dari dunia entertainment. Dia mengaku sibuk mengurus sang anak yang mulai masuk TK, di samping juga sempat kerja kantoran, namun kini pekerjaan itu juga sudah ditinggalkan. Jill kini kembali ke dunia entertainment."Baru selesai syuting film, sudah selesai satu film, terus sekarang syuting di 3 FTV, alhamdulillah job semua sudah selesai," ungkap Jill Gladys saat ditemui di hotel Le Granduer, Mangga Dua, Jakarta Utara, Selasa (9/8/2011).Jill Gladys kini juga menjajal dunia tarik suara. Sebuah single yang dipersiapkan untuk menjadi album nantinya, direncanakan akan dirilis setelah lebaran nanti."Video klipnya sudah dibuat sebulan sebelum puasa, promonya setelah lebaran, konsepnya tuh lucu, dibilang solo nggak, dibilang grup juga nggak,' ungkapnya mengundang penasaran.Dunia menyanyi sebenarnya diawali saat Jill menjadi penyanyi gereja. Namun belakang ingin menjajal dunia nyanyi profesional. Ini merupakan kesempatan pertamanya, dan dianggap cocok dengan suara yang dimilikinya."Sebenarnya sudah banyak tawaran untuk nyanyi, tapi karakternya pop saja belum pas buat aku. Setelah ngobrol dengan manajemen pas lagunya buat aku, visinya sama," kisahnya.Rencana Jill untuk terjun di entertainment cukup serius, bagaimana tidak, dia merelakan kerja kantoran yang sebelumnya dirasakan cukup nyaman. Dunia entertainment ingin kembali digeluti secara serius."Kerja kantoran aku sudah resign sekarang aku mau balik ke dunia entertainment lagi, kebetulan anakku sekarang sudah bisa ditinggal. Sekarang memang waktunya aku balik lagi ke dunia entertainment. Tahun ini semoga banyak berkahnya," pungkasnya.  

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/hen/dar)

Rekomendasi
Trending