Julia Perez: Saya Siap Tinggalkan Entertainment

Julia Perez: Saya Siap Tinggalkan Entertainment Julia Perez

Kapanlagi.com - Sampai hari ini, Rabu (31/03/2010), Julia Perez belum bersedia mengomentari lebih jauh tentang adanya penolakan terhadap pencalonan dirinya sebagai bakal calon bupati Pacitan. Pihaknya mengaku belum mendapat kabar resmi dari para tim suksesnya di lapangan.

"Saya harus berhubungan tim saya dahulu dan insya Allah, Kamis saya akan mengadakan konferensi pers agar bisa dijelaskan semua, tentang semua motivasi dan misi saya jadi calon bupati," ucapnya saat dihubungi KapanLagi.com, lewat telepon, Rabu (31/03/2010).

“Saya siap tinggalkan entertainment, karena memang saya sudah siap untuk maju sebagai bupati. Saya serius di dunia politik, saya ingin menjadi yang bermanfaat untuk masyarakat Pacitan.„
Julia Perez

Dilanjutkan, bahwa kesediaan dirinya menjadi bakal calon bupati Pacitan lantaran mendapat dukungan dari delapan partai di kota kelahiran Presiden Susilo Bambang Yudhoyono itu. Bahkan guna mentaati peraturan, Jupe, demikian biasa disapa, belum mulai melakukan sosialisai ke masyarakat.

"Yang mendukung dan meminang saya 8 partai. Saya persiapkan misi dan visi politik, tapi saya belum mulai kampanye karena menunggu jadwal," katanya.

Pencalonan ini, dikatakan Jupe, sangat serius. Bahkan dirinya siap meninggalklan dunia entertainment yang telah membesarkan namanya. Jupe menyadari kalau memang itu sebagai konsekuensi yang mesti diambil.

"Saya siap tinggalkan entertainment, karena memang saya sudah siap untuk maju sebagai bupati. Saya serius di dunia politik, saya ingin menjadi yang bermanfaat untuk masyarakat Pacitan," imbuhnya.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dis/dar)

Rekomendasi
Trending