Kevin Imbau Marissa Tak Lagi Tulis Blog Macam Itu
Kevin Aprilio
Kapanlagi.com - Saat membaca blog tulisan Marissa Haque yang menyinggung-nyinggung nama sang mama, Kevin Aprilio pun mengaku menyayangkan hal tersebut. Menurut pentolan grup Vierra ini, seharusnya orang seintelek Marissa tidak menulis hal-hal sepribadi itu di dalam blog."Ya kalau seumur segitu nggak mungkin nulis seperti itu. Itu kan harusnya umuran saya," terang Kevin ketika ditemui di Studio Dahsyat, RCTI, Kebon Jeruk, Jakbar, Selasa (16/11).Menurut Kevin, Memes dan Addie MS sebagai orang tuanya tidak terlalu memasalahkan tulisan Marissa yang cukup bikin gempar itu. Kevin sendiri yang mengaku agak risih. "Mamah Papah juga santai banget. Sebenarnya salah banget adalah menulis surat Islam. Ya agama jangan dipakai untuk ini karena sebenarnya lebih banyak yang begitu. Mamah aku tuh lebih ke elegan," tegasnya.Lalu apa harapan Kevin mengenai kelanjutan masalah ini?"Ya damai-damai aja. Jangan nulis seperti ini. Terkenal, pinter, dan panutan banget, masih banyak yang look up sama Mbak Marissa. Kalau ada masalah diomongin aja, jangan nulis di blog gitu. Kayak orang umuran sesaya aja. Umuran saya aja nggak tahu seperti itu," pungkasnya.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/npy)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
